5 Smartphone dengan Prosesor Paling Cepat Sedunia

Di tahun 2016 ini persaingan smartphone high-end kian memanas. Baru memasuki awal tahun beberapa produsen terkenal sudah mengeluarkan produk terbarunya yang siap mengguncangkan pasar. Sebut saja seperti Samsung, Sony Xiaomi, dan yang lainnya.

Berbagai upaya dilakukan oleh para produsen supaya produk mereka laris dipasaran dan bisa menungguli para pesaingnya. Di mulai dengan membuat desain yang menarik, fitur-fitur yang mengesankan, teknologi kamera yang inovatif, hinggsa spesifikasi yang semakin mumpuni.

Bicara soal spesifikasi, tentu kualitas prosesor sangat dipertimbangkan oleh para calon pembeli. Mengingat peranan prosesor sangat penting bagi smartphone itu sendiri. Nah, pada kesempatan kali ini, kita akan menjelaskan mengenai 5 smartphone dengan prosesor paling cepat sedunia hingga saat ini. Yuk, simak dengan seksama.

HP Elite x3

theverge.com

Merk HP sendiri lebih terkenal sebagai produsen pembuat laptop. Akan tetapi, di ajang Mobile World Congress (MWC) 2016, merk ini sudah meluncurkan sebuah smartphone terbaru yang memiliki sistem operasi Windows 10. Smartphone ini dianggap bisa digunakan layaknya desktop atau laptop dengan Continnum, yakni Elite x3.

Smartphone ini menawarkan spesifikasi yang cukup tinggi, yakni prosesor paling gesit dari Qualcomm dengan Snapdragon 820 yang sering dipakai pada ponsel kelas atas. Kemudian ditunjang RAM sebesar 4GB dan ruang penyimpanan 64GB, baterai 4.150 mAh, dan layar 5.96 inci Quad HD.

Xiaomi Mi 5

xiaomiupdate.com

Setelah hampir menunggu selama dua tahun, akhirnya Xiaomi memperkenalkan sebuah flagship Mi 5 di ajang MWC 2016 di Barcelona. Jika bicara tentang spesifikasi, tentu Xiaomi mengerahkan seluruh teknologi hardware serta software terbaiknya.

Mi 5 ini memiliki sistem operasi Android 6.0 Marshmallow, ditunjang dengan layar berjenis IPS sebesar 5.15 inci dengan resolusi Quad HD, serta baterai 3.000 mAh. Adapun prosesor nya sendiri dari Qualcomm, Snapdragon 820. Sedangkan kapasitas memori internal sampai 128GN dan besaran RAM mencapai 4GB LPDDR4.

Sony Xperia X Performance

tech.firstpost.com

Setelah seri Z dari Sony sudah selesai, maka akhirnya muncul penggantinya yakni jajaran seri X. Seri X sendiri terbagi dalam 3 jenis, yakni Xperia X, Xperia XA, serta Xperia X Performance.

Untuk tampilan desainnya sendiri masih dengan gaya khas Sony. Akan tetapi pada bagian belakangnya tidak lagi menggunakan kaca, namun menggunakan metal dengan finishing brush. Hal ini tentu membuat Sony Xperia X Performance memberikan kesan sangat berkelas.

Tampilan Sony ini hadir dengan layar 5 inci, kemudian dibekali dengan resolusi 1080p serta baterai 2.700 mAh. Untuk prosesornya sendiri Sony X Performance menggunakan chipset Snapdragon 820. Selain itu, smartphone ini juga ditunjang RAM sebesar 3GB serta memori internal 32GB yang bisa diperluas.

LG G5

techradar.com

Hal unik yang dimiliki dari LG G5 adalah desain inovatif modular. Hal ini membuat LG bisa mempertahankan baterai removable serta dukungan slot microSD. Selain itu, desainnya yang modular memungkinkan pengguna bisa melekatkan aksesoris untuk bisa meningkatkan fungsi smartphone.

Untuk spesifikasinya sendiri, LG G5 dijalankan dengan sistem operasi Android 6.0.1 Marshmallow dan baterai 2.800 yang bisa dilepas pasang. Sedangkan untuk prosesornya sendiri didukung oleh chipset Snapdragon 820 dengan RAM 4GB LPDDR4 serta memori internal 32GB.

Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge

engadget.com

Pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2016 ini, Samsung akhirnya merilis penerus Galaxy S6, yakni Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge. Galaxy S7 sendiri merupakan perbaikan dari Galaxy S6. Walaupun masih menggunakan desain yang hampir sama, akan tetapi Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge jauh lebih canggih dari pada Galaxy S6.

Di dalam Samsung Galaxy S7 terbenam chipset Exynos 8890 Octa atau chipset Snapdragon 820. Di tambah dengan RAM 4GB dan penyimpanan 32GB dan 64GB, membuat smartphone ini begitu tangguh. Selain itu, kelebihan lainnya dari Galaxy S7 adalah mampu diajak menyelam di ar selama 30 menit dengan kedalaman 1,5 meter.

Demikian beberapa smartphone dengan prosesor paling cepat di dunia. Nah, di artikel lainnya kamu bisa mengetahui juga tentang aplikasi smartphone menarik serta website terbaik untuk kamu belajar.