5 Smartphone Paling Tahan Banting yang Pernah Ada

Bagi kamu yang menyukai kegiatan outdoor yang terbilang ekstrim, pastinya smartphone kamu mempunyai resiko jatuh dan terbentur. Oleh karena itu, mempunyai smartphone yang memiliki daya tahan banting yang bagus pastinya adalah sebuah keharusan.

Adapun yang dimaksud dengan tahan banting di sini adalah smartphone yang bukan hanya mampu menahan ketika benturan terjadi akibat terjatuh. Akan tetapi juga bisa membuat smartphone itu sendiri tahan terhadap suhu panas, goresan, debu, dan bahkan air.

Nah, pada kesempatan kal ini kita akan sedikit mengulas mengenai lima smartphone yang mempunyai daya tahan banting yang bagus. Tentunya masing-masing smartphone ini mempunyai keunggulan dan kelebihan tersendiri. Langsung saja, yuk simak ulasannya dengan seksama.

Sony Xperia Z5 Dual

fonearena.com

Sony Xperia Z5 Dual ini kali ini menempati urutan kelima jajaran smartphone paling tahan banting. Jika dilihat dari segi desain, Z5 Dual hampir menyerupai form factor dari seri Xperia Z sebelumnya.

Selain itu, bodynya juga tahan terhadap debu serta air sampai kedalaman 1,5 meter dalam waktu maksimal 30 menit. Hal ini bisa dimaklumi karena smartphone ini mempunyai sertifikasi militer IP68 dan IP65.

Kalau dibandingkan dengan saurdaranya, yakni Xperia Z5 dan Xperia Z5 Compact, Xperia Z5 Dual ini mempunyai ketebalan 7,8 mm, lebih tebal dibandingkan Xperia Z5 (7,4 mm) akan tetapi jauh lebih tipis dibandingkan Xperia Z5 Compact (8,9 mm).

Kyocera Brigadier

cbsistatic.com

Kalau kamu mencari smartphone yang tahan kotoran dan pasir, Brigadier adalah solusinya. Smartphone keluaran Kyocera ini tampil elegan dengan desain yang begitu kuat dan cocok bagi kamu yang sering melakukan kegiatan outdoor. Bahkan, daya tahan smartphone ini telah diverifikasi oleh standar ketahanan perangkat militer.

Bukan hanya tahan terhadap pasir, kerikil, dan kotoran kecil. Kyocera Brigadier diklaim tahan terhadap air, embun, guncangan, temperatur ekstrem, dan bahkan radiasi sinar solar sekali pun. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan layar Sapphire Shield 4,5 inci yang bisa menahan goresan-goresan `nakal`.

Motorola Droid Turbo

youtube.com

Smartphone keluaran produsen Motorola ini mempunyai ketahanan yang begitu mengagumkan. Bagaimana tidak, Droid Turbo dilapisi dengan body sport fiber DuPont Kevlar serta layarnya yang dipoles dengan Corning Gorilla Glass 3 dan glass fiber, supaya bisa mencegah benturan dan goresan yang bisa merusak permukaan layar.

Selain itu, Motorola Droid Turbo juga mempunyai fitur water resistent dan cocok digunakan untuk kamu yang sering beraktivitas di air. Bukankah hal ini begitu mengagumkan?

Sony Xperia Z3

youtube.com

Jika dibandingkan dengan seri pendahulunya yakni Sony Xperia Z, Sony Xperia Z3 mempunyai body yang lebih tipis. Selain itu, smartphone ini juga mempunyai konsep ketahanan paling baik yang pernah diusung Sony.

Sony Xperia Z3 mempunyai desain bezel tipis serta mampu memberikan ketahanan dust resistant dan juga waterproof yang bisa bertahan lebih lama dari seri sebelumnya. Selain itu, smartphone ini sudah diuji drop test serta mampu bekerja normal walaupun sudah dibenturkan berulang kali ke permukaan yang kasar.

Samsung Galaxy S7

duniaku.net

Seri terbaru dari Samsung, yakni Galaxy S7 dan S7 Edge berhasil menjuarai smartphone paling tahan banting yang pernah ada. Smartphone ini mempunyai salah satu fitur andalan yakni tahan debu dan tahan air dengan sertifikasi IP68, yang berarti bisa terendam dalam air sampai kedalaman 1,5 meter dengan waktu maksimal selama 30 menit.

Sertifikasi IP68 yang diberikan pada Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge dihadirkan supaya para penggunanya tidak khawatir jika smartphone kesayangannya ini terkena air atau bahkan terendam air.

Demikian sedikit penjelasan mengenai jajaran smartphone paling tahan banting yang pernah ada. Nah, jika kamu ingin mengetahui aplikasi smartphone menarik dan smartphone China terbaik, kamu bisa membaca di artikel kita yang lainnya.