Alasan Mengapa Pohon Kelor Disebut Sebagai Pohon Ajaib

Pohon yang sering dikaitkan dengan hal hal yang berbau mistis ini sebetulnya punya banyak sekali manfaat untuk kesehatan lho. Dan pada artikel kali ini akan dibahas semua tentang si pohon kelor yang dijuluki “miracle tree” oleh para ilmuan.

Dalam bahasa latin pohon kelor disebut Moringa oleifera dan merupakan tumbuhan dari jenis suku Moringaceae. Daun pohon kelor ini berbentuk bulat lonjong dan ukurannya kecil kecil tersusun rapi di sebuah tangkai. Tumbuhan ini biasanya tumbuh tinggi sekitar 7 hingga 11 meter, dan memiliki bunga yang harum semerbak berwarna kekuning kuningan serta memiliki buah yang orang orang biasa menyebut dengan nama kelenteng.

Tumbuhan ini sering sekali dimanfaatkan oleh masyarat mulai dari batang daun serta buahnya, dan berikut penjelasan tentang manfaat dari pohon kelor yang perlu kamu tahu.

Pohon kelor ditanam untuk menjaga tanah agar tidak longsor karena air hujan dapat di tahan oleh sistem akar tumbuhan kelor yang sangat rapat jadi digunakan sebagai konservasi tanah, terasering. Dan saat musim kemarau, akar disekitar pohon kelor yang menyimpan air akan dapat menjadi sumber air bagi tanaman lainnya.

Daun kelor biasanya dimasak sebagai sayur, dan tahukan kamu jika anak bayi yang masih dalam masa pertumbuhan sangat baik jika mengonsumsi daun pohon kelor ini. Karena mengandung Potasium yang tiga kali lipat lebih baik dari pada pisang, serta mengandung Vitamin A yang Empat kali lipat lebih banyak dari pada wortel. Juga daun pohon kelor ini memiliki Dua kali lipat protein dan kalsium yang lebih banyak dari pada susu dan juga di ketahui memiliki Vitamin C Tujuh kali lipat lebih banyak daripada jeruk.

Pohon Kelor
Manfaat Pohon Kelor – mynameadam.com

 

Selain manfaat yang telah disebutkan diatas pohon kelor ini juga memeliki khasiat yang dapat digunakan untuk menyembuhkan beberapa penyakit seperti beberapa contoh dibawah ini :

  1. Untuk mengobati sakit Alergi,
  2. Untuk mengobati sakit Herpes, luka bernanah dan kurap.
  3. Untuk mengobati sakit Sakit mata, kamu bisa mengambil tiga gagang pohon kelor lalu di tumbuk hingga halus dan beri air satu gelas, lalu aduk sampai merata, setelah itu diamkan sampai mengendap ampasnya untuk digunakan airnya untuk tetes mata.
  4. Daun kelor juga dapat mengobati sakit pegal linu, nyeri Rematik.
  5. Untuk mengobati sakit Menghilangkan flek wajah, kamu cukup mengambil beberapa daun yang masih muda,kemudian tumbuk sampai sangat halus lalu kamu bisa pakai untuk bedak atau bisa juga di campur dengan bedak.