Belum Banyak yang Tahu Nih, Ternyata Inilah Hormon yang Mempengaruhi Gagal atau Suksesnya Program Dietmu

Guys, ternyata diet itu bukan semata hanya mengurangi konsumsi karbohidrat dan memberi tubuh asupan nutrisi serta serat yang baik lho. Bukan juga dengan rutin berolahraga, seperti angkat beban, senam aerobik, berenang dan olahraga lainnya.

Sebab, kamu pun harus tahu juga dengan beberapa hormon yang ada dalam tubuhmu untuk membantu proses penurunan berat badan itu. Ada orang yang sama sekali sulit untuk gemuk dan ada orang yang berat badannya langsung melonjak meski hanya minum air putih saja.

Menurutmu, apa sih hal yang bisa membuatnya seperti itu? Yes, tak lain dan tak bukan adalah hormon di dalam tubuh itu tadi. Dialah yang berperan penting sebagai sarana untuk membantu proses penurunan dan program kenaikan berat badanmu.

Nah, kira-kira hormon apa saja ya yang akan berperan untuk dalam program dietmu? Simak bersama-sama yuk pembahasannya berikut ini.

Leptin

askdeniza.com

Hormon leptin ini berinteraksi dengan otak sebagai pemberi perintah supaya tubuh dapat mengatur pola makannya dengan baik. Leptin akan memerintahkan tubuh untuk makan dalam jumlah yang sedikit dan membakar kalori dengan lebih banyak.

Hormon ini diproduksi secara eksklusif dari sel-sel lemak di dalam tubuh. Sehingga, semakin banyak lemak yang ada di tubuhmu, maka semakin meningkat pula sel lemak yang akan memproduksi hormon leptin ini.

Akan tetapi, jika tubuhmu memiliki banyak lemak, leptin pun akan dilepaskan dalam jumlah yang banyak dan bisa menyebabkan resitensi leptin. Hal ini bisa membuat otakmu tidak lagi sensitif terhadap alarm alami tubuh yang dikirim leptin untuk menandakan bahwa kamu sudah kenyang.

Jadi, supaya tubuhmu bisa menggunakan fungsi dari hormon leptin dengan baik, kamu harus bisa mengatur pola tidurmu dengan teratur. Buatlah jadwal tidur minimal 7-8 jam per hari dan konsumsi makanan yang kaya akan antioksidan.

Ghrelin

ebm.sagepub.com

Hormon ghrelin adalah hormon yang memberikan tanda bahwa tubuhmu sedang merasakan yang namanya “lapar”. Hormon ini diproduksi di dalam perut dan terpautkan dengan otak untuk memberi sinyal pada tubuhmu jika kamu sedang merasakan lapar.

Ketika kamu makan dengan jumlah kalori yang lebih kecil guna menurunkan berat badan, maka, hormon ghrelin akan meningkat dan lebih sering membuatmu merasa lapar. Nah, hormon ghrelin ini akan terus meningkat meski kamu telah berhasil menurunkan berat badanmu lho.

Ternyata hormon inilah yang menjadi alasan mengapa menjaga berat badan agar stabil itu lebih susah dibanding dengan menurunkannya. Tapi, kamu bisa mengurangi produksi ghrelin ini kok. Asalkan kamu sering bergerak seperti olahraga, hormon ini akan berkurang jumlahnya.

Insulin

en.wikipedia.org

Tahukah kamu apa yang dilakukan oleh hormon insulin di dalam tubuh? Insulin ini ternyata sangat berperan untuk menjaga kestabilan gula darah, memulihkan kembali kondisi tubuh pasca berolahraga dan membantu proses pembangunan otot tubuhmu.

Apabila kamu ingin meningkatkan produksi hormon insulin, perbanyak saja konsumsi karbohidrat dalam menu makanmu. Tetapi, jika tubuhmu terlalu banyak memproduksi hormon insulin, maka tubuh akan lebih resisten terhadap insulin lho.

Jika sudah begitu, maka glukosa akan menumpuk di dalam aliran darah dan tak bisa lagi untuk digunakan. Nah, inilah salah satu penyebab terjadinya diabetes dan obesitas. Jadi, konsumsi saja karbohidrat kompleks untuk mengurangi produksi insulin ini ya guys.

Adiponectin

ajpheart.physiology.org

Untuk meningkatkan kemampuan otot yang akan memanfaatkan karbohidrat sebagai bahan bakar, maka tubuh memerlukan hormon adiponectin. Selain itu, hormon ini juga berfungsi untuk mempercepat metabolisme tubuh dan menahan nafsu makan.

Bukan hanya itu, hormon ini juga akan membantu untuk meningkatkan kemampuan tubuh dalam memecah dan mengolah lemak. Untuk memaksimalkan hormon adiponectin ini, kamu bisa melakukan olahraga di pagi hari dan kurangi konsumsi karbohidrat sederhana.

Epinephrine

www.wikiwand.com

Epinephrine membantu tubuhmu untuk membakar lemak dan menjadi penyedia energi untuk kamu gunakan ketika sedang berolahraga. Hormon ini pun dapat membantu dirimu untuk mengontrol nafsu makan juga lho.

Lalu, bagaimana cara untuk meningkatkan hormon epinephrine? Mudah saja, kamu hanya perlu berolahraga untuk membuatnya bekerja secara maksimal.