Agar Jadi “Muda Kaya Raya” Lakukan Langkah-langkah Ini dalam Merencanakan Keuangan

Usia muda adalah saat tepat untuk menikmati hidup dan kerap identik dengan hura-hura. Namun sadarkah kamu bahwa usia muda juga merupakan saat-saat yang tepat untuk mengatur keuangan untuk menjamin kemapanan agar menjadi anak muda yang sukses dan kaya raya?

Memang, bagi orang di usia muda, terutama yang masih bersekolah, kuliah, atau baru menyelesaikan perguruan tinggi, merencanakan keuangan tidak sempat terpikirkan atau terlihat mustahil. Apalagi jika mereka belum mempunyai pekerjaan dengan gaji yang tetap. Tapi sebenarnya hal ini sangat penting dan dapat dilakukan.

Apabila kamu belum memiliki pemasukan yang tetap, itu tidak boleh dijadikan alasan untuk tidak merencanakan keuangan pada masa depan. Justru kamu harus melakukan perencanaan dari sekarang agar kamu cepat menjadi kaya.
Selain itu, dengan merencanakan keuangan dari sekarang, anak muda tersebut juga dapat merancang sumber pendapatan untuk memenuhi target tersebut, apakah dari hasil bekerja atau membuka usaha sendiri.

Saat ini tingkat kesadaran generasi muda terhadap pentingnya perencanaan keuangan semakin tinggi. Jumlah pebisnis muda yang mulai sukses merintis karier juga semakin banyak. Tengok saja para pengusaha muda Indonesia yang merintis kariernya dari nol sejak dari usia belia, seperti Bong Chandra, Elang Gumilang, dan Adam Adhitya Suherman.

Berikut ini beberapa langkah yang sebaiknya dilakukan untuk merencanakan keuangan di masa muda:
1. Tetapkan terlebih dulu seperti apa masa depan yang kamu inginkan sejak masa muda.
2. Buat daftar tujuan keuangan yang spesifik dan terukur.
3. Lakukan evaluasi keuangan, semisal financial check-up untuk memeriksa tabungan dan kondisi pemasukan serta pengeluaran keuangan selama ini dan ke depan.
4. Evaluasi ketergantungan terhadap orang tua atau pendukung finansial lainnya, periksa apakah kamu memiliki utang dan berapa jumlah utang tersebut.
5. Sadari masalah keuangan yang menghalangi pencapaian tujuan keuangan kamu dan cari solusi yang tepat untuk masalah tersebut.
6. Jalankan rencana keuangan dengan disiplin dan tepat.
7. Lakukan evaluasi terhadap pencapaian rencana keuangan tersebut secara berkala.