7 Produk Olahan Berbahan Dasar Buah Salak

Kamu tau buah Salak? Ya buah yang banyak mengandung vitamin C ini ternyata bisa di olah menjadi produk-produk yang sangat menarik dan lezat untuk diminati. Di tangan-tangan orang kreatif ini buah salak diubah menjadi sesuatu hal yang baru, diantaranya ada yang diubah menjadi beberapa jenis makanan dan minuman. Kedepannya, semoga produk olahan buah salak ini bisa menjadi makanan khas Indonesia yang mendunia.

Lantas apa saja produk olahan yang sudah mereka buat? Mari kita simak artikel berikut ini.

 

Sirup Salak

Sirup Salak Segar
fedep.salatigakota.go.id

Ternyata buah salak bisa dijadikan minuman, rasanya yang asam manis ini membuat buah ini bisa dijadikan sirup yang rasanya tentu sangat segar. Nah, mau tau bagaimana cara mengelola buah ini agar bisa dijadikan sirup? Berikut dibawah ini ada langkah-langkah cara membuat sirup salak.

Bahan yang harus disediakan:

  • 1 kg buah salak
  • 1200 gram gula pasir
  • 200 ml air putih.

Cara pembuatan:

  • Pertama kupaslah buah salak dan hilangkan bijinya, lalu iris kecil-kecil dan diblender sampai halus.
  • Jika sudah diblender, peraslah buah salak yang sudah dihaluskan semaksimal mungkin untuk diambil sarinya.
  • Siapkanlah panci lalu masukan air dan gula, kemudian rebus hingga mendidih sampai gulanya larut dalam air.
  • Jika sudah masukan air perasan buah salak ke dalam larutan gula yang sudah direbus, selanjutnya aduklah sampai benar-benar merata.
  • Kemudian rebus kembali semua bahan yang sudah disatukan kira-kira 15-20 menit, setelah itu lalu saringlah dan masukan kedalam botol kemudian simpanlah didalam lemari es.
  • Sirup salak pun siap dihidangkan.

Dodol Salak

Dodol Salak Bali
salakbalinantafood.wordpress.com

Siapa yang mengira, ternyata buah salak pun bisa dijadikan dodol. Makanan dodol salak ini biasanya sering dijadikan oleh-oleh atau buah tangan. Proses pembuatan dodol salak ini pun ternyata cukup sederhana, resep dodol salak terdiri dari bahan utama yaitu buah salak itu sendiri dan ditambah bahan pembuat dodol pada umumnya.

Kamu mau mencoba membuat dodol salak? Yuk, mari lihat bahan serta langkah-langkah pembuatan dodol salak dibawah ini.

Bahan yang harus disediakan:

  • 1 kg salak
  • 1 kg gula pasir
  • 2 kg asam sitrat
  • 5 gram vanili.

Cara pembuatan:

  • Kupas buah salak yang sudah disediakan, kemudian ambil daging buahnya.
  • Potong daging buah lalu kukus selama 15-20 menit.
  • Selanjutnya tambahkan gula, asam sirat, dan vanili kedalam bubur buah, aduk semua hingga menjadi satu.
  • Kemudian masak semua bahan yang telah dicampurkan diatas api kecil selama 35 menit, aduk hingga merata lalu dinginkan.
  • Terakhir potong dodol salak kecil-kecil atau sesuai seleramu dan kemas dengan plastik.

 

Keripik Salak

Keripik Salak Gurih
berita.grosirkeripik.com

Keripik salak merupakan salah satu produk olahan makanan ringan yang menggunakan buah salak sebagai bahan dasar utama dan tanpa ada penambahan bahan papun dalam proses produksinya kecuali mungkin minyak goreng sebagai bahan untuk menggorengnya serta beberapa alat khusus yang digunakan untuk mengeluarkan kadar air dalam buah salak tersebut.

Kamu tertarik untuk membuat keripik salak? Yuk mari kita lihat langkah-langkah pembuatan keripik salak dibawah ini.

Cara pembuatan:

  • Pilih buah salak yang masih bagus dan segar, lalu kupas buah dari kulit luarnya sampai bersih.
  • Pisahkan daging buah dengan bijinya dengan cara memotong menjadi dua bagian. Baik itu secara horizontal atau vertikal, dan anda pun bebas memotongnya sesuai kehendak anda.
  • Setelah dipotong, lalu cuci buah salak sampai bersih.
  • Setelah di cuci, kemudian simpan  buah salak dalam freezer agar tidak lembek saat digoreng serta agar lebih padat saat dimasukan dalam penggorengan.
  • Goreng buah salak sampai matang, angkat lalu keringkan
  • Keripik salak pun siap di sajikan.

Puding Salak

Puding Salak Enak
satelitnews.co

Selain dijadikan sirup, buah salak pun ternyata bisa dijadikan puding, tentu ini akan menjadi sesuatu yang menyegarkan. Kebayangkan bagaimana rasa pudingnya? Hmmp, pastinya sangat lezat.

Nah, kamu mau tau bagaimana cara membuat puding salak?  Yuk mari kita lihat langkah-langkah pembuatan keripik salak dibawah ini.

Bahan yang harus disediakan:

  • 1 bungkus agar-agar
  • 500 gram salak yang sudah dibuang kulit serta bijinya
  • 250 ml susu kental manis
  • 800 ml air matang
  • 1 bungkus santan kara berukuran kecil
  • 3 sdt gula pasir
  • Serta 1 butir kuning telur ayam.

Cara Pembuatan:

  • Cuci salak menggunakan air garam, kemudian uleni salak hingga tidak kaku lagi.
  • Bilas salak hingga bersih lalu blender sampai halus dengan mencampurkan air sebanyak 500 ml, kemudian saring lalu buang ampasnya
  • Masak air sari buah salak lalu masukan gula pasir, masak hingga mendidih lalu sisihkan.
  • Kemudian siapkan 300 ml air, agar-agar, santan, susu kental manis. Aduk semua bahan itu hingga merata, masaklah diatas api sedang sambil diaduk-aduk. Bila terasa sudah panas ;alu masukan air sari buah salak tadi sambil terus diaduk-aduk.
  • Masukan kuning telur dalam adonan, sambil terus diaduk diatas api yang sedang. Masak lah hingga mendidih.
  • Setelah dirasa cukup matang, angkat adonan lalu tuangkan dalam cetakan dan segera masukan ke dalam lemari es agar di dinginkan.
  • Ambil dari lemari es, puding salak pun siap disajikan.

Kurma Salak

Kurma Salak Enak
maksehat.blogspot.com

Produk olahan selanjuutnya yang terbuat dari bahan dasar buah salak yaitu kurma salak, tidak ada salahnya kamu mencoba membuat makanan yang satu ini. Apalagi sebentar lagi bulan puasa, kurma salak ini sangat cocok untuk dijadikan makanan pembuka puasa.

Nah, kamu mau tau bagaimana cara membuat kurma salak?  Yuk, mari kita lihat langkah-langkah pembuatan kurma salak dibawah ini.

Bahan yang harus disediakan:

  • Buah salak segar 350 gram
  • Gula jawa 150 gram yang sudah dilelehkan
  • Gula pasir 55 gram
  • Essens 1 sendok teh
  • Serta garam, injet, air secukupnya.

Cara pembuatan:

  • Kupas salak dan buang bijinya, lalu cuci hingga bersih.
  • Rendam salak dalam lauratan injet selama 1 jam, lalu tiriskan.
  • Potong kecil-kecil daging buah salak.
  • Kemudia masak gula jawa dan gula pasir hingga mencair dalam sebuah panci, tambahkan air pula.
  • Masukan daging salak kedalam panci, aduk terus sampai larutan mengental.
  • Setelah larutan gula mengental, cetak larutan itu menyerupai kurma.
  • Atur loyang cetakan, lalu jemur langsung dibawah sinar matahari hingga mengering.
  • Setelah dijemur dan mengering, masukan kedalam oven kira-kira selama 10-15 menit.
  • Kurma salak telah jadi dan siap untuk dinikmati.

Kopi Biji Salak

Kopi Salak Lezat
sayangi.com

Jika biasanya orang membuang biji salak setelah mengkonsumsinya, namun lain halnya bagi sebagian warga Tapanuli Selatan. Di tempat ini, biji salak digunakan warga untuk membuat kopi tradisional, kopi yang terbuat dari biji salak ini bahkan di daulat menjadi kopi khas Tapanuli Selatan.

Berbeda dengan kopi pada umunya, aroma kopi ini mempunyai ciri khas tersendiri dari citara salak itu sendiri. Kopi ini mempunyai khasiat untuk menyembuhkan penyakit hipertensi hingga asam urat. Jika kamu ingin mendapatkannya, kamu bisa membeli di swalayan-swalayan yang biasanya dibandrol dengan harga 50 ribu perbungkusnya.

Manisan Salak

Manisan Salak Segar
intisari-online.com

Manisan salak memiliki cita rasa yang khas ketika dimakan. Untuk membuat manisan salak tidaklah begitu sulit. Bahan yang dibutuhkan hanya gula pasir, air matang, sedikit garam, dan buah salak sendiri tentunya. Cara membuatnya juga mudah, cukup dengan mencampurkan semua bahan yang telah disiapkan ke dalam sebuah wadah. Kemudian diamkan selama lebih kurang satu minggu. Manisan salak siap untuk disajikan.