Nggak Punya Bantal? Nggak Masalah! Karena Tidur Tanpa Bantal Justru Menyehatkan

Anggapan kebanyakan orang, tidur memakai bantal itu terasa nyaman dan membuat tidur semakin nyenyak dan berkualitas. Makanya, banyak banget orang yang lebih senang tidur menggunakan bantal bahkan sampai ditumpuk-tumpuk. Kamu kayak gitu juga nggak?

Tapi, kalau kamu di rumah nggak punya bantal, itu bukan suatu masalah kok. Justru tidur tanpa menggunakan bantal itu memberi banyak manfaat buat tubuhmu lho. Meski dirimu udah terbiasa tidur pakai bantal, cobalah sesekali singkirkan dulu bantal itu dari kasurmu.

Dari situlah kamu bisa merasakan perbedaan yang besar waktu kamu tidur pakai bantal dan nggak pakai bantal. Nah, berikut ini beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan kalau tidur tanpa menggunakan bantal.

Mempercantik Wajahmu

blog.shopious.com

Ini nih yang banyak dicari oleh para wanita, kecantikan alami. Kalau mau, coba saja tidur tanpa bantal, sepertinya hal ini bisa membantu mempercantik wajahmu. Karena dalam bantal yang kamu gunakan itu bisa saja menjadi tempat bersarang kuman dan kotoran kan? Jadi belum tentu bersih.

Sedangkan kalau kamu tidur, pemakaian bantal itu ada di bagian kepala dan nggak jarang mengenai kulit wajah. Alhasil, kotoran dan kumannya pun bisa menempel di wajah. Bukan hanya itu, pemakaian bantal pun bisa membuat wajahmu jadi keriput lho.

Apalagi kalau kamu tidur di posisi yang miring, entah ke kiri atau ke kanan. Jadinya, ketika kamu tidur, kulit wajah akan tertekan dengan empuknya bantal dan bisa menjadikannya keriput.

Membentuk Tulang Belakang Lebih Ideal

ortotik-prostetik.blogspot.com

Jika banyak orang bilang untuk meletakkan bantal di bagian punggung untuk menghilangkan rasa nyeri pada tulang belakang, coba gantilah cara itu. Malah seharusnya, cobalah untuk tidur tanpa menggunakan bantal saja sekalian.

Kamu bisa tidur dengan meluruskan punggung dan leher. Berbaring di atas kasur dengan posisi sejajar dan rilekskan tubuh. Kemudian, rasakanlah kenyamanan di bagian tulang belakangmu. Pasti nyeri yang kerap kamu keluhkan akan terasa lebih berkurang kali ini.

Menghindarkan Dirimu Mengalami Cedera Pada Tulang Leher

bentukdasartengkorak.bravesites.com

Aktivitas yang lebih banyak memaksa dirimu untuk menundukkan kepala pasti memicu rasa nyeri dan pegal pada bagian leher. Mungkin saja hal itu dikarenakan tulang lehermu mengalami cedera. Kalau sudah begini, kamu pun harus berusaha untuk meluruskan kembali posisi tulang lehermu.

Salah satu cara yang bisa kamu gunakan ialah dengan tidur dalam posisi tulang leher yang lurus tanpa menggunakan bantal atau ganjalan lain. Tujuannya agar sirkulasi darah di wilayah tulang leher jadi lancar dan mampu mengurangi resiko cedera yang lebih parah.

Membuat Tidurmu Lebih Nyenyak

www.tipssehatmu.com

Beberapa ahli kesehatan justru berpendapat bahwa penggunaan bantal bisa membuat tidurmu nggak nyenyak. Apalagi kalau bantalnya nggak empuk atau keras, bisa-bisa kualitas tidur yang kamu dapatkan jadi buruk dan bikin kamu nggak nyaman di pagi hari waktu bangun tidur.

Tapi, hal seperti ini dianggap lumrah oleh sebagain orang dan malah diabaikan saja. Padahal seharusnya, kamu mengikuti saran para ahli lho. Kamu bisa mulai mencoba tidur nggak pakai bantal sama sekali, siapa tahu kamu merasa lebih nyaman dan lebih segar waktu bangun tidur.

Wah, ternyata manfaat tidur nggak pakai bantal itu banyak juga ya. Dan salah kaprah di masyarakat supaya tidur harus pakai bantal itu ternyata salah. Justru nggak pakai bantal badan jadi lebih sehat dan tidur lebih nyenyak serta berkualitas.

Jadi, kamu malam ini mau tidur pakai bantal atau nggak nih?