Keindahan Danau Singkarak dan Tempat Wisata di Kabupaten Solok Lainnya

Daerah Sumatera Barat terkenal akan kekhasan kulinernya yang memiliki rasa pedas. Selain itu, daerah-daerah di Sumatera Barat juga menjadi salah satu tujuan wisata bagi banyak orang.

Tidak hanya kota Padang maupun Bukit Tinggi saja yang menjadi incaran wisatawan lokal dan mancanegara, tetapi beberapa daerah lainnya pun menjadi tujuan wisata yang populer. Salah satunya adalah Kabupaten Solok.

Kabupaten Solok merupakan salah satu daerah yang memiliki banyak tempat wisata alam yang memiliki pemandangan yang indah dan eksotis serta sayang jika kita melewatkan kesempatan untuk berkunjung ke sana.

Selain itu, Kabupaten Solok juga merupakan daerah yang strategis karena memiliki jarak yang tidak begitu jauh dengan kota-kota utama yang berada di Sumatera Barat. Kamu dapat menuju Kabupaten Solok dengan menempuh waktu yang singkat, kurang lebih sekitar 1 jam dari kota Padang dan sekitar 3 jam dari kota Bukit Tinggi.

Hal yang membuat kamu harus berwisata ke Kabupaten Solok adalah diadakannya ajang balapan sepeda tingkat dunia yang berlangsung di sini, yaitu Tour de Singkarak. Balapan sepeda ini menjadi salah satu alasan kamu harus berwisata ke Kabupaten Solok karena kamu akan melihat untuk pertama kalinya balapan sepeda dengan pemandangan Danau Singkarak yang indah.

Ini dia 2 tempat wisata yang bisa kamu kunjungi ketika datang ke Kabupaten Solok.

Danau Singkarak

sumbar.co
sumbar.co

Yang pertama, sudah jelas Danau Singkarak akan menjadi tempat wisata pertama yang akan kamu kunjungi di Kabupaten Solok. Danau  Singkarak merupakan salah satu danau terbesar yang ada di Indonesia. Danau Singkarak sendiri menjadi danau terbesar kedua di Pulau Sumatera setelah Danau Toba.

Danau Singkarak berada di pertengahan antara kota Padang Panjang dan kota Solok. Dan seperti yang sudah dijelaskan di awal, danau Singkarak yang dilatarbelakangi oleh pemandangan bukit-bukit yang indah ini menjadi rute lintasan balapan sepeda tingkat dunia, yaitu Tour de Singkarak.

Pemandian Air Panas Bukik Gadang

aimizumizu.blogspot.co.id
aimizumizu.blogspot.co.id

Tempat wisata terakhir yang bisa kamu kunjungi ketika berwisata ke Kabupaten Solok ialah tempat pemandian air panas yang berada di Bukik Gadang. Pemandian air panas ini cocok untuk menjadi destinasi wisata terakhir kamu di Kabupaten Solok karena kamu bisa beristirahat dan melepas penat dan lelah.

Air panas yang berada di pemandian ini sendiri berasal dari air kaki gunung Talang.

Tertarik? 🙂