Aneka Model Taman Rumah Minimalis yang Asri Nan Sejuk

TAMAN RUMAH MINIMALIS – Memiliki taman di rumah tentu sangat menyenangkan. Apabila sedang lelah, kita bisa langsung beristirahat sambil menikmati keindahan berbagai jenis tanaman yang di tanam di taman rumah. Namun, untuk membuat taman rumah tidak bisa asal-asalan.

Kamu perlu memikirkan konsep seperti apa yang akan diterapkan untuk taman rumah agar terlihat indah saat dipandang. Berikut beberapa desain taman rumah minimalis yang bisa kamu jadikan acuan.

 

Patio atau Gazebo

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com

Sebuah rumah akan terasa asri, alami dan nyaman saat rumah memiliki taman di halamannya. Adanya taman di halaman rumah ini cukup penting, apalagi bagi kamu yang selalu sibuk dalam bekerja, maka rumah sangat cocok untuk tempat istirahat, terutama bagian taman rumah.

Oleh karena itu, jika kamu memiliki rumah dan terdapat taman di halaman rumah, sebaiknya kamu juga membuat atau menyediakan tempat untuk bersantai, seperti patio atau gazebo.

Dengan adanya gazebo di taman rumah, kamu bisa menikmati keindahan tanaman yang kamu tanam. Selain itu, kamu juga bisa beristirahat di tempat tersebut dan berkumpul bersama keluarga setelah seharian bekerja.

Taman dengan Canopy

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com

Selain membuat gazebo, memasang kanopi di taman menjadi pelengkap untuk rumah kamu dengan tambahan kursi dan meja mungil untuk menikmati kesegaran secangkir teh di pagi maupun malam hari. Agar kamu juga bisa merasakan nuansa alami, kamu bisa menambahkan unsur batu atau kayu.

Selain di halaman depan rumah, taman juga biasanya terletak di bagian belakang rumah. Jika tamannya terletak di belakang rumah, maka kamu bisa menanam tanaman yang memiliki daun yang rimbun namun tidak terlalu tinggi sebagai tempat untuk berteduh.

Tambahan kolam mungkin dengan air mancur dapat menambah suasana rumah semakin nyaman dan seakan-akan berada di pedesaan. Namun, untuk taman rumah minimalis, sebaiknya memilih air terjun buatan yang tidak terlalu membutuhkan ruangan luas.

Taman Rumah Minimalis dengan Jalur Melingkar

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com

Agar taman rumah kamu terlihat modern, maka kamu perlu menambahkan jalan setapak dan rumput di taman kamu. Keduanya termasuk elemen terpenting untuk menciptakan kesan modern pada taman rumah kamu. Kamu bisa membuat jalan setapak dengan bentuk yang lurus dengan beberapa belokan atau jalan yang melengkung. Hal tersebut tergantung pada selera kamu sendiri.

Sedangkan untuk rumput, salah satu rumput yang baik untuk taman kamu adalah rumput jepang. Karena rumput jepang ini memiliki tekstur yang lembut dan enak dilihat. Untuk merapikannya juga cukup mudah.

Membuat Taman Miniatur

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com/

Membuat taman miniatur di halaman rumah berarti membuat area hijau dengan ukuran yang kecil dan di dalamnya terdapat berbagai jenis tanaman yang menggambarkan taman tertentu. Misalnya saja kamu terinspirasi dengan taman Bungkul, Surabaya. Berarti kamu membuat taman yang seperti taman Bungkul di halaman rumah tapi dalam bentuk kecilnya.

Taman Tidak Selalu Hijau

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com/

Sebagian orang beranggapan bahwa keindahan taman itu dihiasi dengan berbagai tanaman yang berwarna hijau. Padahal, taman juga tidak harus dipenuhi dengan tanaman. Kamu bisa membuat taman di halaman rumah dengan konsep lainnya. Artinya kamu tidak harus menanam berbagai jenis tanaman.

Mungkin, adanya tanaman hanya untuk hiasan saja agar terlihat jauh lebih cantik. Pembuatan taman bisa juga dengan membuat kolam kecil di halaman kamu dan ditambah dengan air mancur atau air terjun serta kolamnya diberi ikan-ikan yang umum untuk kolam, seperti ikan koi, ikan koki dan sebagainya. Sehingga kamu tidak hanya menikmati tanaman saja di taman rumah, tapi juga bisa menikmati keindahan ikan hias.

Memaksimalkan Fungsi Taman Rumah Minimalis

http://rumahminimal.com/
http://rumahminimal.com/

Kebanyakan orang membuat taman di halaman rumah depan dan belakang rumah. Nah, kedua taman yang dimiliki tersebut sebaiknya dimaksimalkan dengan baik. Untuk memaksimalkan taman tersebut, maka membutuhkan desain taman rumah yang baik.

Mungkin, kamu bisa membuat taman yang ada di halaman depan rumah dengan taman yang bersifat estetika atau indah. Sehingga, menambah daya tarik untuk rumah kamu.

Untuk taman yang terdapat di belakang rumah, kamu bisa memanfaatkan tanaman yang tidak hanya untuk hiasan saja, melainkan memiliki manfaat, seperti tanaman buah-buahan, sayur-sayuran dan sebagainya.

Taman Untuk Tempat Ngobrol

taman minimalis untuk tempat ngobrol
desainrumahnya.com

Desain taman yang satu ini, sangat enak untuk dijadikan tempat mengobrol atau meeting non-formal. Dengan tempat duduk yang terbuat dari kayu dan juga meja kecil untuk menaruh makanan atau minuman.

Pohon di samping tempat duduk, menambah kesejukan taman tersebut. Untuk tanaman, kamu bisa menanam beberapa jenis bunga untuk menambah keindahan taman kamu.

Untuk jenis tanaman yang direkomendasikan, kamu bisa menanam jenis tanaman bunga mawar atau bunga tulip di samping tempat duduk. Tetapi, kamu juga bisa menanam tanaman lainnya yang kamu sukai.

Selain itu, taman ini juga sangat mendukung kamu untuk menjadi lebih kreatif. Dengan taman yang sejuk dan indah dilihat, otak akan berjalan lebih kreatif.

Jadi taman ini juga bisa menjadi salah satu tempat kamu mengerjakan tugas kantor maupun tugas sekolah/kuliah. Lebih terkhusus lagi untuk kamu yang bekerja di media kreatif, kamu membutuhkan taman yang bisa mendukung otak kamu untuk menjadi lebih kreatif.

Taman dengan Saung

taman dengan saung
www.popeti.com

Selain dengan membuat tempat duduk, kamu juga bisa membuat saung untuk tempat beristirahat ataupun sekedar duduk-duduk di pagi hari dan sore hari.

Untuk saung, bahan yang digunakan pastinya adalah kayu. Karena dengan kayu, sensasi alam yang ada di taman kamu akan bertambah.

Saung juga bisa digunakan untuk tempat kumpul-kumpul dengan teman, ataupun meeting non-formal. Kamu juga bisa membuat kolam dibawah saung untuk menambah ke indahan pada taman mu.

Tetapi, apabila kamu kurang suka, kamu juga bisa membuat kolam di samping atau di belakang saung tersebut. Dengan adanya saung, taman mu juga akan menjadi lebih sejuk.

Selain itu kamu juga bisa mengerjakan tugas disana dengan lebih tenang dan lebih santai. Dengan melihat taman yang sejuk, otak akan merasa lebih fresh dan kamu juga akan bertambah semangat.

Taman dengan Tanaman Gantung

tanaman gantung untuk taman
luckyhomedecor.com

Selain dengan saung dan tempat duduk, kamu juga bisa menambah tanaman gantung untuk memperindah taman minimalis kamu. Taman gantung bisa kamu gantung kan di tembok atau kamu juga bisa membuat tempat khusus untuk menuruh tanaman tersebut.

Untuk tanaman yang direkomendasikan untuk tanaman gantung adalah tanaman-tanaman yang merambat. Tapi kalau kamu kurang suka dengan tanaman yang merambat, kamu juga bisa menggunakan tanaman lainnya yang menurut kalian cocok untuk digantung di dinding atau di tempat khusus tersebut.

Selain itu tanaman gantung juga bisa membuat lebih sejuk taman kamu, dan kamu akan betah di sana. Tanaman gantung juga lebih mudah dirawat dari pada tanaman yang biasa digunakan di taman lainnya.

Untuk tanaman yang merambat kamu harus berikan tanaman tersebut tempat untuk batangnya merambat dan agar taman kamu menjadi lebih rapih dan indah.

Untuk kamu yang ingin menanam tanaman yang berbunga di tempat tanaman gantung, tanaman yang tepat adalah anggrek. Ada beberapa jenis anggrek yang bisa kamu jadikan tanaman gantung, yaitu anggrek rananthera dan anggrek arachnis.

Kedua jenis anggrek itu adalah anggrek yang bisa kamu tanaman di tempat tanaman gantung. Tetapi untuk menanam tanaman anggrek ini kamu harus melakukan perawatan maksimal agar tanaman ini menjadi lebih indah dan bisa kamu nikmati keindahannya.

Untuk alasan memilih anggrek, karena anggrek adalah salah satu tanaman hias yang banyak di idolakan di indonesia. Anggrek juga jenis tanaman epifit yang jenisnya sangat banyak tersebar di hutan indonesia.

Air Mancur di Depan Rumah

memiliki taman air mancur di halaman rumah yang indah
spacehistories.com

Taman rumah dengan ukuran yang tidak terlalu luas sangat cocok dibangun dengan model minimalis,

Lahan taman yang sempit akan lebih indah jika dihiasi dengan tanaman hijau atau bunga yang berwarna-warni dan dikelilingi desain bentuk minimalis dengan batu alam yang berwarna hitam dan datar tanpa banyak bentuk akan cenderung tak beraturan. Untuk memberikan nuansa yang indah pada taman depan rumah yang minimalis,

dapat ditambahkan air mancur kecil di bagian sudut atau tengah menyesuaikan bentuk dan luas lahan taman tersebut.

Anda bisa membeli desain air mancur selera anda di toko bangunan terdekat atau lewat internet, jadi sehingga tidak memperlama proses dalam pembangunan.

Fungsi lain dari air mancur adalah selain membuat nuansa menjadi indah, juga memiliki fungsi lain juga yakni untuk menambah sejuk dan kesan alami pada taman Anda.

Suara gemericik air mampu membuat suasana sekitar taman menjadi asri dan natural sehingga dapat menimbulkan suasana yang tentram.

Sebuah rumah yang memiliki air mancur pada taman rumah depan, umumnya memiliki dua elemen penting yaitu elemen softscape dan hardscape.

Apa sih yang dimaksud dengan 2 elemen tersebut? Elemen softscape adalah pohon yang ditanam dalam taman itu. Sedangkan hardscape adalah bagian desain penghias (dekorasi) taman misalnya: batu alam, desain dinding, lampu taman, air mancur dsbg.

Perlu anda tahu bahwa keberadaan air mancur pada taman tidak harus memiliki lahan yang lebar atau luas, karena model minimalis menimbulkan bentuk air mancur yang kecil menyesuaikan konsep minimalis tapi, tetap bisa menciptakan suasana yang damai dan tentram.

Air mancur yang ditempatkan pada halaman rumah minimalis harus di desain sekreatif mungkin sehingga menghasilkan tampilan yang memuaskan.

Anda dapat membangun taman dengan air mancur pada space rumah yang tidak terpakai dan di desain dengan cetakan batu alam bermotif dengan kombinasi yang serasi. Dengan begitu akan tercipta nuansa air mancur yang elegan dan indah.

Taman Kolam Mungil

taman kolam ikan mungil minimalis
rumahminimalisindah.com

Jika Anda mempunyai sisa lahan yang cukup luas tidak ada salahnya jika dimanfaatkan untuk dijadikan kolam ikan mungil dan taman minimalis.

Mungkin beberapa dari saudara semua yang masih memiliki sisa lahan, baik itu di depan rumah, disamping rumah, atau belakang rumah bingung mau digunakan untuk apa, diantara solusi yang tepat adalah membuat kolam ikan.

Kolam ikan biasanya identik dengan taman yang terdengar suara gemricik air mengalir.

Selain fungsinya yang begitu artistik taman kolam mungil juga dapat berfungsi untuk penyejuk jiwa  dan menciptakan suasana yang damai.

Denga begitu Anda akan merasa tenang serta nyaman setelah melihat kolam yang penuh dengan ikan-ikan yang menari-nari di dalam kolam dengan kecantikannya.

Supaya menambah unsur nilai artistik kolam ikan, pilihan ikan yang akan mengisi kolam juga sangat menentukan nilai keindahan dari kolam tersebut, untuk ikan yang ada di taman kolam Anda, ikan yang cocok ssperti ikan koi, ikan mas, dan lain sebagainya.

Tidak hanya itu Kedalaman kolam ikan koi juga perlu diperhatikan.  penting untuk kehidupan ikan koi.

Kedalaman kolam baiknya lebih dari 80 cm (bagian yang terisi air), hak ini dengan tujun supaya kolam akan terlindungi dari gangguan hewan pemangsa, hewan pemangsa seperti kucing dan hewan lain yang mungkin akan memusnahkan ikan Anda.

Kolam ikan dengan ukutan yang lebih dalam juga akan semakin membantu menstabilkan temperatur air yang disebabkan oleh terik panas matahari, cuaca dingin diwaktu malam atau pada saat hujan.

Tips mendesain Taman Rumah Minimalis ala Jepang

cara mendesain taman rumah minimalis
timisoreni.ro

Taman rumah minimalis ala Jepang sekarang mulai digemari, hal ini dikarenakan keinginan manusia yang semakin sederhana namun tampak elegan. Tidak hanya itu, taman rumah bergaya Jepang juga memberikan nuansa alam yang menyejukkan hati.

Sebelum membahas taman rumah ala Jepang lebih lanjut, kita juga harus mengetahui prinsip dasar yang melatarbelakanginya. Karena prinsip dasar inilah yang membedakan budaya Jepang dan lainnya.

Prinsip dasar dari Taman Jepang yaitu tidak memakai garis garis lurus atau simetris akan tetapi lebih kepada karakter asimetris agar ada sebuah elemen yang terfokus pada Taman Rumah Minimalis Bergaya Jepang.

Dan jika dilihat, secara garis besar taman rumah ala jepang mengenal dengan dua tipe taman yaitu : profane dan juga sakral, untuk yang berbasis sakral biasanya taman ini dikasih sebaran pasir dan kerikil untuk mempercantik taman serta terdapat juga gazebo untuk bersantai dan juga mempunyai kolam berukuran besar yang menggambarkan sebagai pemuas keduniawian.

Dan bisanya taman ini diperindah dengan dekorasi batu-batuan dan tanaman perdu dan pada bagian tengah berdiri sebuah gazebo tempat bersantai ataupun beristirahat.

Dengan menempatkan batu-batuan yang cukup besar dan taman pohon pada bagian latar depan membuat taman ini terkesan lebih tua yang bertujuan agar membatasi pandangan keseluruhan taman, sementara untuk bagian belakang di tempatkan pagar dan juga batu-batuan yang kecil, bangunan digunakan untuk menghalangi pandangan isi taman semisal lentera batu, air terjun dan gazebo.

Dan orang harus berjalan masuk sebelum dapat memandang semua isi taman. Dalam tips ketiga yang disebut lanskap pinjaman (shakkei) atau disebut juga pemandangan taman meminjam pemandangan alam di latar belakang seperti sungai, pegunungan atau pun hutan yang berada di kejauhan.

Bangunan yang seperti istana di luar taman juga dapat dijadikan bagian integral dari taman.

Elemen Dasar Untuk Taman Rumah Bergaya Jepang

Ada 5 elemen dasar yang harus dipenuhi apabila kamu ingin mendesain taman rumah ala jepang. Mungkin juga elemen inilah yang membedakan antara gaya Jepang dengan yang lainnya.

Berikut di bawah ini adalah penjelasan mengenai kelima elemen tersebut.

Air

Air merupakan lambang dari sumber kehidupan sehingga pada taman ala jepang mempunyai sebuah kolam dengan dekorasi yang diciptakan alami.

Tanaman

Ragam jenis tanaman yang digunakan taman khas jepang adalah rumpun bambu, rumput, pohon perdu dan lumut, jenis tanaman ini yang ditanam pada desain taman depan rumah bergaya jepang berbeda dengan tanaman yang bergaya eropa yang lebih mempunyai warna warni dari tanaman.

Batu

Batu-batu yang digunakan untuk taman ala jepang ini dipilih mulai dari ukuran, jenis batu dan tekstur batu, sehingga nantinya akan di tempatkan menyerupai keadaan alami seperti membentuk garis pada tepian sungai atau di tempatkan sebagai air terjun dan memberikan nuansa alami.

Jembatan

Dengan membuat jembatan pada taman yang bergaya jepang merupakan elemen dasar yang mampu menambah harmoni dan lanskap. Pembuatan jembatan ini berfungsi sebagai penghubung bagian-bagian taman yang dipisahkan oleh air.

Dapat juga di tempatkan pada bagian kolam sehingga membuat taman bergaya jepang ini terlihat semakin indah.

Lentera

Untuk penerangan pada taman agar terlihat indah bisa memakai lentera atau jenis penerangan yang bergaya alami sehingga membuat taman terlihat mempesona di malam hari.

11 Tips dalam Merawat Tanaman di Taman Depan Rumah yang Minimalis dan Modern

  1. Siramlah tanaman dengan benar

Kalau tanaman yang ada di taman rumah kamu ditanam di dalam pot, kamu haruslah menyiramnya dengan benar. Caranya yaitu setiap pot pasti punya lubang untuk keluarnya air.

Jadi, siramlah tanaman sampai airnya meluap keluar melalui lubang tersebut. Lalu hentikanlah dengan segera saat airnya sudah keluar, karena jika berlebihan dalam memberikan air, maka tanaman akan sangat mudah membusuk.

  1. Tambahlah kelembapannya

Bagaimana caranya untuk mengetahui bahwa tanaman kamu kurang kelembapan-nya? Caranya sangatlah mudah. Kamu bisa melihat tanamanmu.

Kalau menemukan bintik-bintik coklat di daunnya, maka bisa dipastikan bahwa tanaman kamu butuh kelembapan yang lebih lagi. Jadi, bersegeralah untuk memindahkannya ke tempat yang lebih lembap.

  1. Aturlah pencahayaannya

Tidak semua tanaman bisa hidup di tempat yang gelap. Beberapa di antaranya perlu pencahayaan yang cukup supaya dapat berfotosintesis.

Oleh karenanya, pastikanlah tanaman kamu mendapatkan cahaya matahari dengan sesuai, karena hal itu sangatlah penting.

  1. Ubahlah tanahnya

Terkadang tanaman tetap tidak dapat tumbuh maksimal walaupun sudah mendapatkan pencahayaan dan air yang sudah cukup.

Kalau hal tersebut terjadi, solusinya ialah dengan mengganti media tanam-nya. Tidak mesti menggantinya dengan kristal atau arang, tapi bisa diganti dengan tanah yang baru supaya bisa memperbaharui nutrisi tanaman.

  1. Bersihkanlah tanaman

Bukan cuma manusia saja yang ingin terlihat bersih. Tanaman juga rupanya menginginkan hal yang sama. Caranya ialah dengan membersihkan daun demi daunnya dengan kain yang halus. Cara ini dilakukan agar tanaman terhindarkan dari debu.

  1. Periksalah hama dan serangga

Tanaman dan bunga yang tumbuh subur bisa menarik perhatian hama dan serangga. Tapi hal itu bukanlah sesuatu yang baik kalau mereka tidak membantu penyerbukan, dan malah merusak tanaman.

Nah, kalau kamu menemukan tanda-tanda bahwa tanaman kamu mulai diserang hama dan serangga, segeralah untuk membasminya dengan pembasmi hama dan serangga.

  1. Gantilah pot-nya

Gantilah pot sesuai dengan umur dan ukuran tanaman. Hal ini akan membantu tanaman agar bisa tumbuh dengan lebih baik.

  1. Potonglah ranting-nya

Memotong daun dan ranting kecil yang kering dan mengganggu tidak akan membuat tanaman kamu mati. Justru sebaliknya, hal ini bisa membuat tanaman kamu tumbuh menjadi lebih baik.

  1. Pupuk yang alami

Tambahkanlah kotoran dan kompos ke dalam tanah tempat kamu menanam tanaman agar nutrisi yang dibutuhkan ketika masa pertumbuhannya bisa diserap dengan maksimal.

Cobalah untuk berkonsultasi dengan orang yang memberikan bibit tanaman mengenai komposisi yang baik.

  1. Jangan biarkan tanaman kamu tumbuh sendiri

Sama seperti halnya manusia, tanaman pun tidak suka dan tidak bisa hidup sendiri. Jadi usahakanlah untuk membeli tanaman lain dan letakkan secara berdekatan.

  1. Berkonsultasilah kepada desainer eksterior

Berkonsultasi kepada desainer eksterior mengenai desain taman depan minimalis sebenarnya merupakan pilihan yang bijak, karena selain bisa mendapatkan desain yang apik, juga bisa mengurangi biaya yang dapat disebabkan oleh berbagai hal.

Banyak orang berpikir bahwa mempekerjakan jasa desainer eksterior dalam membangun taman depan minimalis akan menguras biaya lebih banyak. Tapi, pada kenyataannya justru sebaliknya.

Desainer eksterior akan memberikan estimasi biaya yang dikeluarkan sesuai dengan Rancangan Anggaran Biaya yang disepakati sejak awal.

Jadi tidak ada biaya tidak terduga, biaya kesalahan pembangunan, dan lain sebagainya. Seorang desainer eksterior biasanya menjunjung tinggi profesionalitas. Jadi tidak ada salahnya untuk mencoba bukan?