4 Tipe Pengawas Ujian yang Bikin Siswa Jadi Galau Dibuatnya

Kamu pasti pernah ikut ujian sekolah kan? Ujian biar kamu bisa jadi lulusan sekolah terbaik. Nah, salah satu hal yang ada di ujian sekolah adalah keberadaan pengawas ujian. Nah, pengawas inilah yang bertugas menjaga ujian agar berjalan baik dan lancar.

Kamu pasti pernah tuh bertemu dengan beberapa tipe pengawas. Ada yang santai saja, ada juga yang baik hati, tapi ada yang mengerikan, sampai-sampai kamu jadi lupa apa saja yang sudah dipelajari.

Berikut ini ada empat tipe pengawas yang umum di Indonesia. Kamu pasti akan takut kalau sudah ketemu sama pengawas nomor empat. Langsung saja kita baca sama-sama.

 

Pengawas Bersahabat

Sahabat Sejati
ciricara.com

Tipe pengawas yang pertama ini jarang banget kamu temui. Mungkin, dari 1000 guru yang ada di Indonesia, hanya ada 10 guru saja. Bisa kamu bayangkan kan? Pengawas tipe bersahabat ini sangat susah untuk ditemukan.

Tapi, pengawas yang bersahabat ini sangat ditunggu kehadirannya oleh para siswa, mungkin kamu juga menunggu-nunggu pengawas seperti ini. Udah nggak nyeremin, baik lagi pengawasnya, jadi kita bisa mengerjakan ujian dengan damai dan tenang.

Pengawas Dunia Lain

Film Jelangkung
dragonohalim.wordpress.com

Ternyata ada lho pengawas dari dunia lain, tapi itu cuma istilah saja sih. Pengawas dunia lain ini mungkin lebih tepat disebut pengawas mistis. Jadi, kalau ada siswa yang sedang melakukan aksi kecurangan, pengawas ini bakal tahu.

Padahal, kalau dilihat, pengawas yang mistis ini nggak memperhatikan siswa yang lagi ujian lho. Nggak tahu juga tuh bisa mengawasi siswa dengan teliti seperti itu dari mana ilmunya.

Bisa jadi, guru pengawas ini menggunakan teknologi canggih yang sudah dipasang di dalam kelas. Jadi, semua gerak-gerik mencurigakan dari siswa bakal ketahuan.

Pengawas Gaji Buta

DPR tidur
liputanantarkota.tk

Kamu pasti tahu donk apa yang terjadi di rapat anggota D*R? Ada yang tidur, nggak fokus, main HP, dan melakukan hal lain yang nggak ada hubungannya sama rapat.

Begitu juga dengan pengawas tipe gaji buta ini. Pengawas tipe ini biasanya kalau sudah membagikan soal langsung asik sendiri. Entah itu baca koran, main HP, tidur, atau mungkin ngobrol sama pengawas lainnya.

Nah, para siswa, kalau udah ketemu sama pengawas tipe seperti ini biasanya akan memanfaatkan situasi. Mereka akan dengan mudahnya mencontek jawaban dari teman di sebelahnya. Padahal, tindakan itu bukanlah sesuatu yang baik dan jangan kamu lakukan.

Pengawas Horor

www.inhabitots.com
www.inhabitots.com

Nah, ini dia pengawas yang paling nggak  ditunggu oleh siswa yang mengikuti ujian. Gimana nggak ditunggu, orang baru masuk saja pasti hawa-nya sudah berbeda. Semua materi yang sudah dihafal bisa hilang dalam sekejap.

Entah apa yang membuat materi-materi itu pergi dari otak. Yang jelas, ketika pengawas horor masuk ruangan, kelas tiba-tiba menjadi tenang dan sunyi. Bahkan, kamu bisa mendengarkan suara detak jantungmu sendiri.

Kalau sedang diawasi oleh pengawas yang mengerikan seperti ini, hal kecil yang kamu lakukan bisa jadi sasaran pengawas. Padahal kamu cuma pinjam alat tulis saja, tapi langsung deh tatapan mengerikan dari pengawas mengarah padamu. Hilang sudah apa yang selama ini kamu pelajari. Ngeeriii!