6 Mobil Tercepat dan Termahal di Dunia

MOBIL TERMAHAL DI DUNIA – Bermimpi memiliki mobil, baik mobil biasa maupun mobil mewah merupakan impian banyak orang. Namun, tidak semua orang bisa mewujudkan mimpi tersebut. Apalagi bermimpi untuk memiliki mobil super cepat dan malah, tentu saja impian yang sangat sulit untuk dicapai. Impian tersebut hanya bisa dicapai hanya sedikit orang saja, yaitu bagi para miliader saja.

Seperti halnya dengan 6 mobil termahal di bawah ini, tentu hanya orang yang super kaya yang bisa memiliki mobil tersebut. Bagaimana yang lainnya? Orang lain hanya bisa melihat dan mengagumi mobil-mobil tersebut.

Koenigsegg CCXR Trevita (Rp 67 Milyar)

Koenigsegg CCXR Trevita (Rp 67 Milyar)
purwokertokita.com/

Perusahaan otomotif asal Amerika Serikat, Koenigsegg juga tak mau ketinggalan. Koenigsegg menyiapkan mobil sport terbaiknya untuk ikut bersaing di segmen pasar mobil kelas atas dengan harga termahal dan spesifikasi mesin tergarang di dunia.

Untuk itu, Koenigsegg meluncurkan mobil sport tergarang sejagat yang diberi nama CCXR Trevita. Saking mahalnya, mobil ini hanya diproduksi sebanyak 3 unit saja. Tentu saja hal itu juga membuktikan bahwa mobil sport ini hanya diperuntukkan bagi mereka yang merupakan penggila kecepatan berdompet tebal semata.

Di lihat dari segi eksteriornya saja, siapa pun orang yang melihat Koenigsegg CCXR Trevita ini pastinya akan dimanjakan dengan body yang menganut konsep desain mewah, modern, elegan, dan sporty. Walaupun seperti itu, konsep aerodinamis tetap menjadi perhatian utama pihak Koenigsegg sendiri.

Belum lagi ditambah dengan pemilihan warnanya yang tepat sehingga terlihat semakin mulus dan menawan. Warna tersebut tidak didapatkan dari lapisan cat pada eksterior mobil ini, melainkan berasal dari serat karbon putih yang merupakan bahan dasar body Koenigsegg CCXR Trevita. Karena dibuat dari karbon, selain elegan tentu membuat body mobil ini semakin ringan dan kokoh.

Di segi interior pun tak kalah menakjubkannya. Interior Koenigsegg CCXR Trevita telah didesain sedemikian rupa sehingga memiliki interior yang elegan, berkelas, dan tetap sporty. Mobil ini juga mengadopsi 2 seater yang merupakan ciri khas dari sebuah mobil sport.

Selain mengadopsi 2 seater, mobil ini juga didesain dengan 2 buah pintu masuk di sebelah kanan dan kiri. Kedua pintu tersebut juga tetap mempertahankan jiwa dari sebuah mobil sport garang, yakni berbentuk pintu gunting yang dibuka ke arah atas. Jelas terlihat sangat berbeda dengan mobil-mobil pada umumnya.

Seperti kebanyakan mobil sport yang ada, ruangan yang terdapat di bagian depan tidak berfungsi sebagai tempat meletakkan mesin melainkan sebagai tempat menyimpan barang bawaan atau bagasi. Sedangkan dek mesin berada di bagian belakang dengan tempat yang berukuran lebih besar mengingat mesin yang digunakan merupakan mesin termutakhir.

Beralih ke bagian dapur pacunya, Koenigsegg CCXR Trevita ini diklaim telah dibekali mesin dengan teknologi mutakhir dan amat garang. Tentu saja hal itu merupakan salah satu faktor utama alasan mengapa mobil sport jenis ini diberi harga yang amat sangat tinggi.

Untuk dapur pacunya, Koenigsegg dibekali mesin V8 dengan penambahan Supercharge. Mesin secanggih itu telah diklaim dari pihak Koenigsegg mampu menyemburkan muntahan tenaga hingga sebesar 1.004 horse power (hp) dengan 7.200 rpm di torsi mesin 782 lb-ft 6.100 rpm. Oleh karena itu, mesin ini hanya bisa mengkonsumsi BBM jenis biofuel yang bahkan tak tersedia di Indonesia.

Dengan mesin semenakjubkan itu, Koenigsegg CCRX Trevita ini mampu berlari dengan kecepatan yang luar biasa pula. Kecepatan maksimal yang mampu dicapai oleh mobil sport ini adalah 410 km/jam. Sedangkan untuk akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam adalah selama 2,4 detik saja.

Mesin tersebut diyakini telah jauh lebih baik ketimbang mesin yang dimiliki mobil pendahulu Koenigsegg CCRX Trevita, yakni Koenigsegg CCRX Edition. Tentu saja hal tersebut dilakukan demi meningkatkan kualitas terbaik pada produk kebanggaan pihak Koenigsegg.

Dengan kelebihan-kelebihannya tersebut, mulai dari segi eksterior, segi interior, fitur-fitur yang dimilikinya, hingga mesin yang amat menakjubkan, Koenigsegg membanderol harga CCRX Trevita ini denga harga yang sangat tinggi yakni 4,8 juta dolar Amerika atau setara dengan 67 miliar rupiah.

Lamborghini Veneno-US$ 4 Juta (Rp41,06 Milyar)

commons.wikimedia.org
commons.wikimedia.org

Sudah tidak asing lagi bahwa mobil dengan nama Lamborghini identik dengan mobil mewah. setiap mobil yang dikeluarkan selalu mengejutkan baik dari desain, kecanggihan, kecepatan maupun harganya. tak terkecuali dengan mobil Lamborghini Veneno.

Mobil ini sangat spesial bagi Lamborghini, karena mobil ini dibuat untuk merayakan 50 tahunnya Lamborghini melayani masyarakat dunia. maka tidak heran, mobil ini dibuat dengan banyak sekali kelebihan.

mobil ini memiliki mesin V12 dengan kapasitas 6,5 liter dengan kekuatan 750 tenaga kuda. kecepatan yang dimilikinya bisa mencapai 355,6 km/jam. Dalam hitungan 2,8 detik saja, mobil ini mampu melesat hingga 96,5 km/jam.

W Motors Lykan Hypersport-US$3,4 Juta (Rp34,9 Milyar)

www.solopos.com
www.solopos.com

Mobil ini dinamakan Lykan Hypersport dari W Motors. Mobil super mewah timur tengah ini dibandrol dengan harga US$3,4 juta atau setara dengan Rp34,9 Milyar.

jika dibandingkan dengan Lamborghini Veneno, mobil ini harganya lebih murah. Namun, jika kecepatannya yang dibandingkan, maka Lykan Hypersport menjadi juaranya. Karena kecepatan mobil ini mencapai 394,2 km/jam denga dorongan mesin turbo charged enam silinder.

Dengan hitungan detik saja, mobil ini bisa meluncur dengan kecepatan 96,5 km/jam. Sedangkan joknya terbuat dari kulit yang dijahit dengan emas dan lampu LED-nya dilapisi dengan berlian.

Ferrari F60 America (Rp 25,6 Miliar)

Ferrari F60 America (Rp 25,6 Miliar)
semutina.blogspot.com

Ferrari F60 adalah sebuah mobil Formula one yang dirancang khusus oleh tim Scuderia Ferrari untuk musim balap F1 tahun 2009.

Adapun yang merancang mobil ferrari F60 adalah Aldo Costa dan Nicholas Tombazis yang dibantu oleh kerabatnya Luca Marmorini. Luca Marmorini bertugas dalam bidang ahli elektronika mobil. Mobil Ferrari diluncurkan pertama kali di Maranello Italia pada januari 2010 lalu yang dikemudi oleh seorang Fernando Alonsi dan Felipe Massa.

Ferrari F60 America merupakan mobil yang paling spesial dan diciptakan untuk memperingati 60 tahun hadiirnya Ferrari di Amerika Serikat. Bagi kamu pecinta mobil pasti sudah mengenali mobil Ferrari F60 ini.

Bagi kamu yang belum kenal dengan mobil Ferrari F60 ini, jangan kaget jika melihat keindahan yang ada pada mobil yang satu ini.

Mobil Ferrari F60 adalah mobil yang paling istimewa di Amerika Serikat. Harga mobil Ferrari F60 ini dibanderol mencapai $2 juta apabila dirupiahkan Rp 25,6 miliar, Karena di dalam mobil ferrari F60 terdapat mesin 6,2 lie V12 yang dapat melaju sangat cepat.

Mobl Ferrari F60 telah diuji oleh pengemudi handal sehingga diketahui kecepatan yang dapat ditempuh adalah 60 mph dalam waktu 3.1 detik.

Hal yang membuat mata kamu terpikat setelah melihat mobil ferrari F60 adalah bentuk desain modif yang banyak lekukan pada bagian body dan bagian atap bisa dibuka sehingga terlihat aeordinamis dan futuristik.

Jadi tak ada salahnya jika mobil Ferrari F60 menjadi kebanggaan negara Amerika Serikat dan di catat sebagai mobil termahal di dunia.

Aston Martin One 77 (Rp 19.7 Miliar)

Aston Martin One 77 (Rp 19.7 Miliar)
beritahargamobil.blogspot.com

Aston Martin Lagonda Ltd Adalah sebuah sebuah produsen mobil mewah Britania Raya yang berbasis di Newport Pagnell di Buckinghamshire

Tipe-tipe mobil milik aston sendiri memang sangat banyak diantaranya, Aston Martin DB2, Aston Martin DB Mark III, Aston Martin DB4, Aston Martin Zagato, Aston Martin DB5, Aston Martin DB6, Aston Martin DBS, V8S, Aston Mastin v Zagato, Aston Martin Vantage, Aston Martin DB7, Aston Martin DB7 Roadster, Aston Martin DB AR1, Aston Martin V12, Aston Martin Volante, Aston Martin V12 Vantage, Aston Martin DBS V12, Aston Martin One 77, Aston Martin Rapide.

Dari sekian banyak mobil milik aston martin hanya ada satu yang masuk dalam catatan mobil termahal di dunia yaitu Aston Martin 77.

Mobil Aston Martin One 77 diciptakan terbatas. Diperkirakan mobil termahal di dunia ini hanya diproduksi hingga 77 unit saja.

Mobil Aston Martin One 77 ini termasuk dalam daftar mobil termahal dan terindah di dunia. Karena modis dari Aston Martin One 77 sendiri begitu terlihat sempurna sehingga banyak memukau mata publik pecinta mobil.

Aston Martin One 77 di jual dengan harga $ 1,6  Juta, jika dirupiahkan yaitu seharga Rp 19.7 Miliar. Mobil Aston Martin One ini mempunyai chasisi yang terbuat dari serat karbon dengan body aluminium sehingga Aston Martin One 77 terlihat lebih agresif.

Mobil Aston Martin One 77 ini dilengkapi mesin V12 dengan kapasitas 7,3 liter. Aston Martin One 77 sudah diuji coba oleh seorang pengemudi handal. Mobil Aston Martin One dapat menghasilkan tenaga 750 tenaga kuda.

Dengan hasil yang sudah tercatat sehingga menjadikan Aston Martin 77 menjadi mobil tercepat di dunia.

Lamborghini Reventon-US$1.610.000 (Rp16,5 Milyar)

www.thesupercars.org
www.thesupercars.org

Satu lagi mobil dengan nama Lamborghini yang menduduki mobil termahal peringkat ke-3, yaitu Lamborghini Reventon. Kemampuan yang dimiliki hanya sedikit perbedaan saja dengan Lamborghini Veneno. Lamborghini Reventon memiliki kecepatan hingga 339,5 km/jam. dalam hitungan 3,4 detik saja, mobil ini bisa melesat dengan kecepatan 96,5 km/jam.

Mobil Reventon ini dilengkapi dengan mesin V12 yang berkapasitas 6,5 liter dengan kekuatan 650 tenaga kuda. Hal yang menyebabkan mobil ini memiliki harga yang sangat mahal adalah produksinya dibatasi hanya 20 unit. Jadi, bisa dikatakan bahwa pemilik mobil ini hanya 20 orang saja di dunia.

Bugatti Veyron (24,3 miliar)

Bugatti Veyron (24,3 miliar)
transportec123.files.wordpress.com

Mobil Ettore Bugatti merupakan salah satu produsen mobil sport asal Perancis yang erdiri sejak tahun 1909.

Mobil sport yang dihasilkan oleh Bugatti dikenal dengan keindahan desain dan futuristicnya. Hal ini beralasan karena pendirinya, Ettore Bugatti lahir dan dibesarkan oleh keluarga seniman.

Sebelum ia mendirikan Automobiles E. Bugatti, ia dikenal sebagai desainer dan produsen mobil sport.

Diantara desain mobil Bugatti yang pernah ia rancang diantaranya adalah Type 35 Grand , Type 41 “Royale” , Type 57 “Atlantic” danType 55 mobil sport.

Naasnya setelah kematian Ettore Bugatti tahun 1947, perusahaan mobilnya mulai terseok-seok. Hingga akhirnya pada tahun 1998, Bugatti diakuisisi oleh Volkswagen AG milik Jerman.

Setelah pengakuisisian Bugatti seolah-olah bangkit lagi dengan keperkasaan dan gebrakan-gebrakan yang revolusioner.

Terbukti pada awal tahun 1998 berhasil meluncurkan EB 118, yaitu mobil dua yang dirancang oleh Italdesain.

Kemudian dilanjut dengan model EB 218 pada tahun 1999, Bugatti Chiron dan Veyron yang merupakan cikal bakal lahirnya mobil Bugatti super-sport Veyron saat ini.

Menurut Forbes Bugatti Veyron merupakan salah satu rival terberat dari pabrikan sportscar Hennessey di kelas mobilsports dengan harga kurang dari 2 juta dollar US.

Bugatti Veyron 16.4 Grand Sport Vitesse merupakan satu diantara model mobil tercanggih dan tercepat dikelas supercar.

Mobil supercar ini dibandrol dengan harga 2,25 juta dolllar US atau setara dengan Rp 24,3 miliar.

Gelar tercepat ini sangat wajar jika disematkan pada Bugatti Veyron. Bagaimana tidak, Mobil ini memiliki power maksimal sebesar 1200 tenaga kuda.

Power tersebut dihasilkan dari sebuah mesin tipe Quad Turbo W-16 dengan kapasitas selinder 8.0 Liter.

Uniknya dari mobil ini adalah tersedianya alat spoiler yang diletakkan di bagian belakang mobil, alat ini akan berfungsi sebagai penstabil mobil ketika telah mencapai kecepatan tertentu, serta difungsikan untuk mengurangi hambatan udara saat mobil melakukan penetrasi pada kecepatan tinggi.

Dengan power yang begitu besar dan didukung dengan kecepatan yang sangat tinggi, mobil ini hanya  cocok digunakan di lintasan panjang dan lurus, seperti landasan pesawat terbang atau bandara.

Selain itu, yang menarik dari mobil ini adalah jumlahnya di pasaran, karena mobil ini hanya diproduksi dengan jumlah terbatas. Wajar jika harganya selangit.

Selain menjual kualitas, bugatti juga menjual dengan jumlah terbatas. Teknik marketing yang menarik bukan?

Dikutip dari Viva.co.id mobil supercar ini kabarnya hanya diproduksi sebanyak 450 unit di seluruh dunia.

Sedangkan jumlah Bugatti yang telah terjual sampai saat ini mencapai 400 unit. Jadi, jika kamu tertarik untuk membelinya masih ada sekitar 50 unit lagi.

Karena diproduksi dalam jumlah terbatas atau limit edition, mau nggak mau para penghobi supercar harus merogoh kantong lebih dalam hingga puluhan milyar rupiah.

Konon, nama Buggati Veyron diadopsi dari salah satu nama pembalap terkenal yang telah berhasil menjuarai ajang balap 24 hours di Le-Mans, Prancis yakni Pierre Veyron.

Mobil yang diproduksi oleh anak perusahaan Volkswagen AG ini juga mempunyai performa yang sangat cepat, karena didukung dengan mesin berkapasitas besar dan memiliki kemampuan untuk melesat dengan kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 2,5 detik saja.

Koenigsegg Agera R US$ 1,6 Juta (Rp16,4 Milyar)

koenigsegg.com
koenigsegg.com

Salah satu mobil tercepat di dunia yang pernah dibuat adalah Koenigsegg Agera R. Mobil ini memiliki kecepatan hingga 418 km/jam. Jika dibandingkan dengan mobil sebelumnya, mobil Koenigsegg Agera R menjadi juaranya.

Mobil yang dibandrol dengan harga US$ 1,6 juta ini mampu melesat dengan kecepatan 96,5 km/jam hanya dalam hitungan kurang dari tiga detik saja. Mesin yang digunakan adalah mesin V8 dengan kapasitas 5 liter dan kekuatan 1.115 tenaga kuda.

Ferrari LaFerrari-US$ 1,3 Juta (Rp13,3 Milyar)

www.corlate.co
www.corlate.co

Siapa sih yang tahu merk ternama yang bernama Ferrari? Ferrari sudah dikenal oleh banyak orang dengan kecanggihan teknologinya, kecepatannya, kemewahannya dan harganya. Mobil yang dibandrol dengan harga US$ 1,3 juta ini memiliki kekuatan mencapai 789 tenaga kuda.

Selain itu, para penggemar otomotif dibuat tercengang dengan kecantikan yang dihadirkan Ferrari dalam mobil LaFerrari ini. Tidak semua penggemar mobil Ferrari dapat memiliki mobil ini. Karena mobil Ferrari LaFerrari ini hanya diproduksi sebanyak 449 unit saja.

Maybach Landaulet-US$ 1,2 Juta (Rp12,3 Milyar)

spidercars.net
spidercars.net

Diantara jajaran mobil termahal di dunia, mobil Maybach Landaulet termasuk dalam mobil paling lamban. Karena mobil limousine dengan empat pintu dan atap fleksibel ini menawarkan kenyamanan dalam berkendara. Jadi, kecepatan tidak diunggulkan dalam mobil ini.

Zenvo st 1 (10,9 Miliar)

Zenvo st 1 (10,9 Miliar)
cerpenpendek.wordpress.com

Amerika akhirnya akan kedatangan sesbuah mobil super mewah dari Denmark, yaitu mobil Zenvo ST1. Mobil sport ini rencananya akan mulai di keluarkan di pasaran mulai tahun ini, dan di bandrol dengan harga yang cukup lumayan juga, yaitu sebesar 10,9 Miliar.

Super car ini pertama kali dipublikasikan di Le Mans, jika ada beberapa dari kalian yagn belum tahu apa itu Le Mans, maka akan saya jelaskan secara singkat.

Le Mans merupakan nama sebuah daerah yang ada di perancis. Di dalam daerah tersebut banyak sekali terdapat acara-acara yang berhubungan dengan mobil. Seperti 24 Hours of Le Mans, yang merupakan uji ketahanan mobil.

Lalu ada juga American Le Mans Series, dan di dekat situ juga terdapat sebuah sirkuit terpanjang di dunia, karena panjangnya mencapai 13.629 KM, dan di namakan Circuit de La Sarthe, atau biasa dikenal dengan nama Sirkuit Le mans.

Oke, lanjut lagi masalah mobil tadi. Ketika awal mobil ini dipublikasikan pada tahun 2009 lalu, lalu banyak sekali tanggapan positif yang datang dari berbagai kalangan media, pecinta super car, hingga pemerhati automotif.

Sehingga, mobil mahal ini akhirnya di tetapkan akan didistribusikan di Amerika dan menetapkan Red Sea sebagai distributor tunggalnya.

Mereka mengatakan “ kami merasa sangat terhormat karena dan juga senang karena ditunjuk sebagai distributor tunggal Zenvo di Amerika Serikat. Kami juga akan memberikan pelayanan yang belum pernah terlihat di Amerika sebelumnya, yaitu dealer eksotik.

Dan untuk kedepannya kami juga akan menunjuk beberapa dealer baru yang akan ikut mendistribusikan Zenvo ini” kata juru biacara Red Sea seperti yang dikutp pada Thoioutomaxx.

Mobil yang akan merambah kepasar Amerika Utara ini dilengkapi dengan mesin 7.0 liter 8 silinder dan bisa mencapai kecepatan maksimum hingga 1104 hp, dan torsi maksmum bisa mencapai 1.055 lbs ft !! benar benar angka yang sangat tinggi. Tidak heran mobil ini menjadi salah satu mobil faforit di kalangan pada pecinta mobil sport.

Mobil mewah ini bisa langsung melesat dari kecepatan 0 menuju kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 3 detik saja ! . dan bisa melaju hingga mencapai kecepatan 375 KM/jam.

Mobil Zenvo ST1 ini dirancang dengan 2 tempat duduk dan body yang cukup kuat. Sehingga dengan kecepatan seperti itu, getaran yang kamu rasakan didalamnya ketika mengendarainya tidak akan begitu besar.

Mobil Zenvo ST1 menjajikan bagi para pengemudinya pengalaman mengemudi yang sangat nyaman dan juga menyenangkan di dalam kabin. Mobil ini juga dikatakan akan tetap terasa nyaman meskipun dikendarai sebagai kendaraan sehari-hari.

Tapi walaupun demikian, ternyata ada beberapa komentar negatif tentang mobil ini. Ada juga yang mempertanyakan tentang kualitas buatannya, karena sasisnya tidak terbuat dari Carbon Fiber ataupun alumunium, melainkan dengan besi.

Dan lampu pada mobil ini juga ternyata bisa berembun, dan ada juga beberapa orang yang mengatakan bahwa rem bagian belakan mobil ini mudah rusak dan juga koplingnya mudah sekali hangus.

Ketika mobil ini dibawa kembali kedenmark untuk dites kembali, tiba tiba kipas pendinginnya malah rusak dan mengakibatkan mobil ini terbakar. Dan ketika mobil ini di uji kembali pada lintasan basah, ternyata mobil ini lebih lambat dari BMW m5 yang tenaganya hanya separuh dari Zenvo, dan harganya yang hanya 1/8 dari mobil mahal ini.

McLaren 570S (Rp. 2,4 Milyar)

McLaren 570S (Rp. 2,4 Miliar)
autonetmagz.com

Satu lagi perusahaan otomotif yang berdiri di Britania Raya adalah McLaren. Perusahaan mobil ini memiliki macam-macam mobil yang performanya sangat tinggi dan sangat mumpuni.

Pada tahun 2016 ini, perusahaan otomotif professional tersebut launching mobil teranyarnya yang beruntut dan diberi nama McLaren 570S.

Mobil yang masuk dalam kategori mobil sport ini merupakan mobil terbaru keluaran McLaren di ajang otomotif dunia,beberapa media cetak maupun media online pun sudah akrab dengan kehadirannya.

Setiap tahun, di ajang pameran paling bergensi dalam skala internasional yang digelar di New York Amerika Serikat, perusahaan supercar tersebut juga telah memperkenalkan publik sebuah mobil sport bernama McLaren 570S.

Meskipun mobil keren ini levelnya berada di bawah mobil yang mempunyai varian sportcar model McLaren seri 650S, namun McLaren 570S ini adalah mobil yang mempunyai harga bersaing karena keunggulannya.

McLaren di Indonesia

Mobil mewah dengan warna yang mengkilap ini pun hadir di Indonesia. Tentu saja hal ini menimbulkan perasaan kagum bagi para penggemar mobil di tanah air.

Seperti dilansir oleh beberapa media online, mobil mewah asal Negara Inggris inilaunching mobil McLaren di Jakarta pada Kami tepatnya tanggal 14 April 2016.

Dari beberapa sambutan dan opini yang beredar, mobil sport canggih ini merupakan mobil sport yang memiliki tenaga lebih disbanding dengan lineup sport jenis yang lain.

Bukan hal yang mengejutkan lagi mengenai kehadiran McLaren di Indonesia. Mobil super cepat ini tent saja turut mengancam posisi mobil-mobil mewah lainnya, tentu saja yang berada di kelas premium sportscar.

Di antara beberapa hal yang dianggap mengancam keberadaan mobil lain sebab mobil ini mempunyai keunggulan-keunggulan yang patut diperhitungkan. Ya, mobil ini mahal namun kualitasnya sepadan.

Keunggulan McLaren 570S

Adapun beberapa keunggulan mobil keren ini ada pada berbagai gubahan mulai dari unsur mesin, segi bodi, berat dan harga yang memang disengaja bisa menjangkau kalangan pemburu mobil mewah.

Selain itu, mobil termahal ini juga memiliki daya saing yang mumpuni dengan performa dapur pacu yang sangat handal. McLaren dengan kecepatannya dapat berlari kencang sampai 100 km/jam. Dan canggihnya, mobil kelas premium tersebut hanya membutuhkan 3,2 detik sebelum sampai di kecepatan maksimum 328 km/jam.

McLaren 570S itu sendiri mengkonsumsi bahan bakar sejumlah 9,11 liter untuk 100 KM. Itu berarti, mobil supermewah dan cepat tersebut membutuhkan setidaknya 1 liter untuk 10 KM. Luar biasa bukan?

Harga

Bagi Anda yang ingin memiliki mobil sport paling mahal dan cepat ini, tentu saja Anda akan bertanya-tanya mengenai harga mobil tersebut.

Dalam industri mobil premium mewah, tentu saja harga di atas mobil-mobi biasa. Mengapa demikian, selain memiliki keunikan-keunikan yang berbeda, mobil ini juga mempunyai tampilan yang macho.

Oleh sebab mengutamakan tampilan dan kualitas dari kecepatan mesin, mobil McLaren tentu saja bukan digunakan untuk keperluan urusan rumah tangga, namun lebih mengarah pada gaya hidup.

Harga mobil McLaren 570S itu sendiri di tahun 2016 mencapai 2.400.000.000. Harga ini bisa dibilang lebih murah disbanding dengan mobil seri-seri yang masih dalam satu perusahaan di antaranya Mc Laren 650S coupe, McLaren 675LT dan McLaren P1.

Nah, demikianlah ulasan singkat mengenai salah satu produk mobil termahal dan tercepat di dunia McLaren 570S. Tentu saja hadirnya mobil 570S akan semakin membuat ramai perusahaan industri otomotif untuk mendapatkan hati para konsumen.

Maybach Exelero

emercedesbenz.com

Mobil Maybach Exelero adalah salah satu mobil termahal di dunia dalam beberapa tahun terakhir. Mobil mewah yang diproduksi pabrik dari Jerman ini mampu memberikan beberapa spesifikasi yang sangat sesuai dengan harganya yang mahal.

Maybach Exelero memiliki mesin bertenaga 700 hp dengan tambahan mesin V12 Twin-Turbo yang dapat menciptakan kecepatakan maksimal hingga 351 km/jam. Salah satu faktor yang menjadikan mobil ini masuk ke dalam jajaran daftar mobil termahal di dunia adalah desain Maybach Exelero yang unik.

Desain Maybach Exelero bisa dikatakan merupakan perpaduan antara desain yang sporty dengan desain yang mewah nan elegan. Sehingga tak mengherankan untuk menghadirkan mobil ini di garasi rumah anda diharuskan untuk merogoh kocek hingga  8 Juta Dollar Amerika atau sekitar 106.463.921.000 Rupiah.

Selain spesifikasi mewah yang sudah disebutkan di atas, mobil Maybach Exelero juga menawarkan desain pada bagian interior yang sangat elegan dan mewah. Ditambah dengan teknologi terbaru menjadikan bagian interior mobil ini semakin modern dan canggih.

Pagani Zonda Cinque Roadster

pagani.com

Mobil yang masuk ke dalam salah satu daftar mobil termahal di dunia yang selanjutnya adalah mobil Pagani Zonda Cinque Roadster. Mobil Pagani Zonda ini merupakan salah mobil supercar yang paling diminati beberapa tahun terakhir.

Meskipun memiliki harga yang mahal, mobil Pagani Zonda ini berhasil menawarkan mesin yang bisa mengeluarkan tenaga hingga 678 horse power dan torsi hingga 780 Nm.

Salah satu yang menjadikan mobil termahal di dunia ini istimewa yaitu Pagani Zonda mempunyai tampilan luar yang sangat sporty. Mobil Pagani Zonda juga mempunyai body yang berbahan Carbon-titanium dan sistem pembungan bahan bakarnya yang berasal dari material ceramic.

Untuk performa dan kecepatan dari mobil termahal ini sudah pasti tak perlu dipertanyakan lagi, karena Pagani Zonda Cinque Roadster dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam rentan waktu 3.4 detik.

Sedangkan untuk kecepatan maksimal mobil Pagani Zonda bisa mencapai hingga 217 mph.

Ferrari Pininfarina Sergio.

roadandtrack.com

Mobil termahal di dunia yang selanjutnya adalah Ferrari Pininfarina Sergio. Mobil Pininfarina Sergio ini dirancang oleh pabrikan mobil asal Italia, yakni Ferrari.

Dibentuk dari kerangkan mobil Ferrari 458, Ferarri Pininfarina Sergio pertama kali diperlihatkan kehadapan publik pada tahun 2013, tepatnya pada ajang Geneva Motor dan diperlihatkan konsep awalnya.

Saat itu diberitakan bahwa Ferrari berencana untuk memproduki Ferrari Pininfarina Sergio sebanyak enam unit spesial yang akan diberikan untuk pelanggan khusus.

Para pelanggan khusus tersebut pastinya harus merogoh kocek yang mendalam karena biayanya yang sangat mahal, tetapi untuk para pelanggan khusus ini nantinya akan diberikan undangan spesial dari Ferrari.

Pagani Huayra BC

pagani.com

Mobil termahal di dunia yang selanjutnya adalah Pagani Huayra BC. Sama seperti mobil yang sebelum-sebelumnya, seperti Zonda Cinque Roadster, mobil Huayra BC ini juga diproduksi oleh pabrikan Pagani.

Mobil Pagani Huayra BC juga pernah masuk ke dalam salah satu serial TV otomotil terkenal, yaitu Top Gear. Ditambah dengan mesin V12 AMG membuat mobil ini merupakan salah satu mobil sport dengan kecepatan yang tinggi.

Debut pertama kali mobil ini diperkenalkan kepada publik adalah ketika acara Geneva Motor Show tahun lalu, tahun 2016. Saat itu Pagani pertama kali memperkenalkan Huayra tipe SM terlebih dahulu. Pagani Huayra SM ini lebih ringan dan sedikit lebih panas dibandingkan Pagani Huayra BC.

Salah satu mobil termahal di dunia ini dilengkapi dengan spoiler besar aktif belakang yang menghasilkan 1.102 pound downforce pada kecepatan 155 mph. Juga track belakang yang lebih luas, side skirt tampilan baru, dan bagian aero yang lebih elegan.