Membersihkan Wajah yang Benar

Perawatan wajah yang paling dasar adalah dengan cara membersihkannya. Kegiatan membersihkan wajah tampaknya mudah. Tetapi jika Anda salah melakukannya, bukan menjadi bersih, wajah justru akan bermasalah.

Setidaknya ada dua kesalahan yang sering dilakukan saat membersihkan wajah. Pertama, penggunaan jenis pembersih wajah yang tidak cocok dengan kulit wajah. Kenali tipe apakah kulit Anda. Sebaiknya pilih pembersih wajah yang bebas dari bahan sulfat dan busanya tidak terlalu berbuih. Kedua, kebiasaan yang langsung membasuh wajah setelah pemakaian pembersih wajah. Sebaiknya, diamkan minimal 1 menit agar bahan aktif di pembersih wajah dapat bekerja dengan baik dan membunuh bakteri penyebab jerawat.

Cara Membersihkan Wajah yang Benar

1. Pilih pembersih wajah yang tepat untuk kulit wajah

Sebelum membeli pembersih wajah, baca dengan teliti kemasannya. Kenali jenis kulit Anda, termasuk kulit kering, berminyak atau kombinasi? Jika kombinasi, seluruh kulit wajah cenderung kering dan hanya daerah T (dahi dan hidung) saja yang berminyak. Pembersih wajah yang tepat adalah pembersih yang setelah dipakai tidak menimbulkan rasa kering dan perih pada wajah.

2. Sibak rambut Anda sebelum membersihkan wajah

Upayakan rambut Anda tidak berjatuhan ke wajah. Jika rambut dibiarkan tergerai, hal ini akan mengganggu proses pembersihan wajah. Kuncir rambut ke belakang atau pakailah bandana.

3. Sekarang, mulailah bersihkan wajah Anda

Pertama, basahi wajah dengan air hangat. Hal ini untuk melembabkan kulit wajah dan membuka pori-pori kulit wajah. Selanjutnya, basahi telapak tangan dengan air, ambil sedikit pembersih wajah, dan gosok ke wajah hingga mengeluarkan busa. Bersihkan wajah secara perlahan dengan busa tersebut hingga ke bagian leher. Lakukan gerakan memutar sambil pijat perlahan wajah Anda agar sisa kotoran pada wajah keluar. Pemijatan ini sekaligus memperlancar peredaran darah.

4. Pembilasan

Usai membersihkan wajah dengan pembersih, bilas wajah menggunakan kain halus yang telah dibasahi air dingin. Anda juga dapat membersihkan wajah secara langsung dengan air dingin tanpa kain. Air dingin berguna untuk menutup pori-pori.

5. Jangan lupa untuk mengeringkan wajah

Setelah dibilas, basuh wajah dan leher dengan handuk halus. Tepuk perlahan wajah Anda dengan handuk tersebut agar kulit benar-benar kering dan tidak lecet.

6. Lengkapi perawatan wajah dengan cream pelembab

Langkah terakhir, oleskan moisturizer atau pelembap agar kulit tidak kering.

Semoga bermanfaat.