Macam-macam Kue yang Selalu ada Saat Lebaran

MACAM-MACAM KUE LEBARAN – Lebaran memang menjadi hari yang dinanti oleh jutaan umat Islam di Indonesia. Setelah satu bulan penuh berpuasa, tibalah saatnya menuju hari kemenangan. Nah, saat lebaran tiba, ada yang unik di tengah masyarakat Indonesia. Mulai dari meramaikan pusat-pusat perbelanjan, mudik untuk berkumpul dengan saudara, dan membuat aneka kue khas lebaran.

Ngomongin soal kue lebaran, di Indonesia sendiri ada banyak jenisnya. Kalau jama dahulu yang paling terkenal cuma nastar dan kastangel. Sekarang sudah sangat banyak jenis kue lebaran yang bisa kamu nikmati. Nah, berikut ada enam resep kue lebaran yang bisa kamu coba buat.

 

Nastar

Resep Kue Nastar Apel
ibundacerdas.com

Bahan Nastar

  • 400 gram tepung terigu protein rendah
  • 100 gram tepung maizena
  • 4 kuning telur
  • 1 putih telur
  • 1 sdt garam
  • 150 gram gula halus
  • 250 gram mentega
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 2 kuning telur, untuk olesan nastar
  • Cengkeh, untuk hiasan nastar
  • Bahan Selai Nanas
  • 600 gram nanas yang sudah diparut
  • 150 gram gula pasir
  • 5 butir cengkeh
  • 3 cm kayu manis

Cara Membuat Selai Nanas

  1. Masak nanas terlebih dahulu, setelah airnya menyusut masukkan gula, cengkeh dan kayu manis. Aduk terus sampai matang dan agak mengering.
  2. Dinginkan, lalu bentuk menjadi bulat-bulat kecil untuk isian nastar.
  3. Cara Membuat Nastar
  4. Kocok mentega dan gula halus dengan menggunakan mixer sampai berwarna putih dan mengembang,
  5. Masukkan telur satu persatu sambil terus dikocok sampai tercampur rata.
  6. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, vanili bubuk dan garam sedikit demi sedikit sambil terus diaduk menggunakan sendok kayu. Uleni adonan sampai mudah untuk dibentuk.
  7. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat, isi dengan selai nanas, letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti.
  8. Olesi permukaan nastar dengan kuning telur dan tancapkan cengkeh di atasnya.
  9. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu pada suhu 180 derajat celsius selama 25 menit.
  10. Keluarkan nastar dari oven, dinginkan dan masukkan ke dalam toples.
  11. Nastar siap disajikan.

Kastengel

kastengel
ontadurehx.wordpress.com

Bahan Kastengel

  • 250 gram mentega atau margarin
  • 300 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur ayam
  • 100 gram keju edam yang sudah diparut
  • 100 gram keju cheddar yang sudah diparut
  • 3 kuning telur untuk olesan

Cara Membuat Kastengel

  1. Kocok mentega dan telur dengan menggunakan mixer sampai berwarna putih dan mengembang.
  2. Masukkan keju edam sambil terus diaduk menggunakan sendok kayu.
  3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai tercampur rata.
  4. Giling adonan dengan ketebalan kurang lebih 1/2 cm, cetak dengan menggunakan cetakan kastangel.
  5. Susun di atas loyang yang sudah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti.
  6. Olesi bagian atasnya dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut.
  7. Panggang dengan suhu 160 derajat celsius selama 25 menit sampai berwarna kuning kecokelatan dan kering.
  8. Keluarkan dari dalam oven, dinginkan dan masukkan ke dalam toples.
  9. Kastengel siap dihidangkan.

Putri Salju

dapurnya-mbak-endang.blogspot.com
dapurnya-mbak-endang.blogspot.com

Bahan Putri Salju

  • 200 gram kacang mede yang sudah disangrai dan dihaluskan
  • 200 gram tepung terigu protein rendah
  • 100 gram gula halus
  • 10 gram mentega atau margarin
  • 200 gram gula halus untuk taburan
  • 1 sdt garam

Cara Membuat Putri Salju

  1. Campur tepung terigu, gula halus, kacang mede, mentega dan garam menjadi satu. Aduk perlahan dengan sendok kayu sampai semua bahan tercampur rata.
  2. Ambil sedikit adonan, bentuk menjadi bulat seperti kelereng. Susun di atas loyang yang sudah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti.
  3. Panggang di dalam oven yang sudah dipanaskan dahulu dengan suhu 160 derajat celsius selama 25 menit sampai matang dan kering.
    Angkat dan biarkan dingin.
    Keluarkan putri salju dari oven, dinginkan. Taburi dengan gula halus dan masukkan dalam toples.
  4. Putri salju siap disajikan.

Kue Kering Kurma

cara-membuat-kue-kering-coklat
resepmasakann.info

Bahan Kue Kering Kurma

  • 25 gram susu bubuk full cream
  • 100 gram keju yang sudah diparut
  • 100 gram kurma yang sudah dipotong kecil-kecil
  • 25 gram tepung maizena
  • 200 gram tepung terigu protein rendah
  • 200 gram coklat rasa mint warna biru yang sudah dilelehkan
  • 100 gram dark chocolate classic yang sudah dilelehkan
  • 50 gram margarin
  • 100 gram mentega
  • 50 gram gula halus
  • 50 gram gula aren yang sudah di iris tipis
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 2 kuning telur

Cara Membuat Kue Kering Kurma

  1. Kocok margarin, mentega, gula halus, gula aren dan vanili dengan menggunakan mixer. Masukkan kuning telur, kocok kembali sampai tercampur rata.
  2. Tambahkan keju dan kurma, aduk dengan menggunakan sendok kayu sampai tercampur rata.
  3. Masukkan ssedikit demi sedikit campuran tepung terigu, susu bubuk dan tepung maizena ke dalam adonan. Aduk menggunakan sendok kayu sampai tercampur rata.
  4. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat memanjang, susun di atas loyang yang sudah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti.
  5. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan pada suhu 160 derajat celsius sampai matang.
  6. Keluarkan dari oven dan dinginkan. Celupkan kue ke dalam coklat mint sampai seluruh permukaan tertutup, diamkan. Kemudian masukkan ke dalam dark coklat sebagian saja, dinginkan.
  7. Kue kering kurma siap disajikan.

Kue Kacang

Kue kacang
tokopedia.com

Bahan Kue Kacang

  • 250 gram kacang tanah yang sudah disangrai
  • 400 gram tepung terigu protein rendah
  • 150 gram gula halus
  • 1 sdt garam
  • 200 gram margarin yang sudah dicairkan
  • 2 kuning telur
  • Almond secukupnya

Cara Membuat Kue Kacang

  1. Haluskan kacang dengan menggunakan blender sampai benar-benar halus.
  2. Campur tepung terigu, gula, garam dan kacang tanah yang sudah dihaluskan. Aduk sampai semua bahan tercampur rata. Tambahkan margarin, aduk kembali sampai semua tercampur rata.
  3. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat pipih atau bisa juga bentuk bulat sabit. Susun di atas loyang yang sudah diolesi margarin dan dilapisi jertas roti.
  4. Tambahkan almond diatas adonan yang sebelumnya sudah diolesi dengan margarin.
  5. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu dengan suhu 160 derajat celsius selama 25-30 menit sampai matang.
  6. Keluarkan kue kacang dari dalam oven, dinginkan.
  7. Kue kacang siap disajikan.

Kue Lidah Kucing

kue lidah kucing
resepmasakankeluarga.com

Bahan Kue Lidah Kucing

  • 600 gram mentega atau margarin
  • 1 sdt pasta vanili
  • 600 gram tepung terigu protein rendah
  • 50 gram susu bubuk full cream
  • 4 putih telur
  • 2 kuning telur
  • 350 gram gula halus
  • 2 sdm gula pasir

Cara Membuat Kue Lidah Kucing

  1. Campur mentega, gula halus dan pasta vanili. Kocok dengan menggunakan mixer sampai berwarna putih pucat. Tambahkan kuning telur, kocok kembali sampai adonan mengembang.
  2. Tambahkan terigu dan susu bubuk yang sudah diayak ke dalam campuran yang pertama.
  3. Pada tempat terpisah, kocok putih telur sampai mengembang, masukkan gula pasir, kocok kembali sampai agak mengeras.
  4. Masukkan hasil kocokan putih telur pada adonan sebelumnya sedikit demi sedikit sambil terus diaduk menggunakan sendok kayu.
  5. Siapkan plastik segitiga yang sudah diberikan spuit motif polos, tuang adonan ke dalamnya. Suit adonan pada cetakan khusus kue lidah kucing.
  6. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu pada suhu 160 derajat celsius selama 20 menit.
  7. Keluarkan kue lidah kucing dari dalam oven, dinginkan dan masukkan ke toples.
  8. Kue lidah kucing siap dihidangkan.