Pengertian Krisis Moneter dan Dampaknya

Krisis moneter adalah suatu peristiwa yang berhubungan dengan mata uang atau keuangan suatu negara. Hal ini ditandai dengan keadaan keuangan suatu negara yang tidak stabil akibat dari lembaga keuangan dan nilai tukar mata uang tidak berfungsi dengan baik dan tidak berjalan susuai prosedur.

Penyebab Krisis Moneter

Adapun penyebab krisis moneter menurut identifikasi para pakar ekonomi:

  1. Kesenjangan produktifitas yang erat berkaitan dengan lemahnya alokasi aset atau faktor produksi.
  2. Ketidak seimbangan struktur antar sektor produksi
  3. Ketergantungan utang luar negeri yang berhubungan dengan perilaku para pelaku bisnis.
  4. Stok utang luar negeri yang begitu besar dan berjangka pendek yang mengakibatkan kondisi tidak stabil.
  5. Terdapat banyak kelemahan dalam sistem perbangkan di suatu negara.
  6. Perkemangan situasi politik yang tidak kondusif akibat krisis ekonomi, mengakibatkan memperbesar dampak krisis ekonomi.
pengertian-krisis-moneter
ideas.darden.virginia.edu

Dampak Krisis Moneter

Krisis moneter berdampak pada kurang baiknya suatu negara yang mengalaminya. Hal ini disebabkan karena kurs nilai tukar mata uang asing khususnya dollar yang melambung tinggi dan juga nilai tukar valas. Akibatnya banyaknya perusahaan yang terpaksa memberi PHK kepada para karyawanya dengan alasan tidak bisa membayar upah.

Hal ini tentunya akan semakin menambahnya angka penganguran dan meningkatnya kemiskinan. Pemerintah mengalami kesulitan dalam menutup APBN. Harga yang naik terlalu tinggi, akibatnya masyarakat sulit mendapatkan barang kebutuhan pokok. Utang luar negeri juga melonjak.

Peristiwa Krisis Moneter Terburuk dalam Sejarah Dunia

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, krisis moneter memiliki dampak negatif bagi sistem perekonomian. Sistem perekonomian yang terkena imbas dari krisis moneter bisa mengenai satu negara, beberapa negara dalam satu wilayah, maupun seluruh negara secara global.

Sejarah telah mencatat beberapa peristiwa krisis moneter yang terjadi di berbagai belahan dunia. Ini dia beberapa peristiwa krisis moneter terburuk yang pernah ada dalam sejarah dunia.

  1. Krisis Moneter Asia Tenggara 

    Peristiwa krisis moneter yang pertama adalah krisis moneter yang menimpa negara-negara yang berada di wilayah Asia Tenggara termasuk Indonesia. Peristiwa ini terjadi pada akhir tahun 1990-an tepatnya pada tahun 1997.

    Krisis moneter tersebut terjadi karena mundurnya banyak investor yang saat itu diprediksikan akan banyak menanamkan investasi di wilayah Asia Tenggara yang perekonomiannya sedang berkembang pesat, tetapi pada kenyataannya investor banyak yang beralih ke Amerika Serikat.

    Efek krisis moneter ini pun mengakibatkan pergejolakan dan ketidakstabilan di Indonesia dan menyebabkan banyaknya protes kepada presiden Indonesia saat itu, Soeharto, untukĀ mundur dari jabatannya sebagai presiden.

  2. Krisis Moneter UniĀ Eropa

    Peristiwa krisis moneter selanjutnya juga mengakibatkan efek yang buruk bagi perekonomian Eropa terutama beberapa negara yang sempat dikatakan bangkrut.

    Krisis yang pertama kali mencuat di tahun 2009 ini terus menjadi permasalahan hingga kini karena tingginya utang yang dimiliki oleh beberapa negara diakibatkan pemberian utang dari bank-bank internasional yang makin memperkeruh situasi perekonomian Eropa.

    Negara-negara yang sangat terkena imbas dari krisis moneter Eropa adalah Yunani, Portugal, dan Spanyol.