Beberapa Jenis Pohon Mangga yang Ada di Indonesia

Mangga merupakan salah satu buah favorit yang banyak diminati dan disukai oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan mangga memiliki citarasa yang berbeda dengan buah lainnya. Bukan hanya itu, mangga juga memiliki aroma dan rasa yang bervariasi karena terdapat banyak jenis buah dan pohonnya.

Nah di Indonesia terdapat beberapa jenis pohon mangga yang memiliki buah berbeda satu dengan lainnya. Apa saja jenis pohon mangga yang ada di Indonesia? Berikut penjelasannya:

www.petanihebat.com
www.petanihebat.com
  1. Pohon mangga arumanis. Jenis pohon ini biasanya menghasilkan buah yang sangat harum dan manis. Oleh karena itu dinamakan pohon mangga arumanis. Pohon ini biasanya memiliki tinggi sekitar 10 meter dan berdaun cukup lebat.
  2. Pohon mangga golek. Pohon ini biasanya tidak terlalu besar dan mempunyai tinggi sekitar 9 meter. Sedangkan daunnya mempunyai bentuk yang lonjong dengan pangkal yang runcing dan ujung daunnya mempunyai bentuk seperti mata tombak.
  3. Pohon mangga manalagi. Pohon mangga ini biasanya memiliki tinggi yang lebih pendek daripada pohon mangga arumanis dan pohon mangga golek. Akan tetapi pohon ini menghasilkan buah yang sangat enak dan lezat layaknya sebuah penggabungan antara mangga arumanis dan mangga golek.
  4. Pohon mangga madu. Pohon ini memiliki tinggi sekitar 11 meter dan menghasilkan buah yang sangat manis semanis madu. Oleh karena itulah pohon ini dinamakan pohon mangga madu.

Itulah beberapa jenis pohon mangga yang ada di Indonesia. Semoga bermanfaat.


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *