Hat-Hati Terhadap Gejala Kista yang Terjadi Pada Wanita

Kista pada dasarnya adalah suatu jaringan yang tidak normal. Kista ini mempunyai bentuk seperti kantung, dan bisa saja berada di bagian tubuh manapun. Kista biasanya mengandung isi berupa gas, cairan atau cairan semi-padat, dan memiliki dinding luar yang membatasinya dari jaringan normal di sekitarnya.

Kista mempunyai ukuran yang kecil dan hanya dapat dilihat dengan mikroskop. Namun, kista juga bisa tumbuh menjadi besar sehingga menggeser atau menekan jaringan tubuh yang normal.

Kista ini sebenarnya dapat timbul di berbagai jenis jaringan dan organ tubuh loh. Biasanya kista ini dinamakan sesuai dengan lokasi dimana kista itu ditemukan. Contohnya, kista ovarium atau indung telur, kistas payudara, kista pada ginjal, kista pada kulit, pada tiroid, dan lain-lain.

Selain itu, ada pula beberapa jenis kista yang memiliki nama khusus diluar lokasi anatomisnya. Contohnya, kista dermoid, suatu jenis tumor jinak pada ovarium yang berisa beberapa jenis jaringan seperti rambut, dan kuku. Atau kista ganglion, jenis kista ini muncul di sekitar tendon, dan paling sering dijumpai di pergelangan tangan.

 

Dari Mana Datangnya Penyakit Kista?

stanfordcenter.com

Kista adalah jenis kondisi yang sering dijumpai dan dapat terjadi kepada semua umur. Penyebabnya pun bisa dikatakan berbeda-beda. Terkadang adanya kegagalan atau penyimpangan perkembangan pada masa embrio sehingga menyebabkan timbulnya kista sejak lahir.

Bisa juga terjadi karena penuaan pada organ-organ tubuh dan adanya sumbatan kecil pada aliran tubuh. Demikian pula dengan beragam terjadinya proses seperti infeksi, tumor, peradangan kronis, dan beberapa jenis penyakit turunan.

Apa Bedanya Kista dan Tumor?

framepool.com

Kista sangat berbeda dengan tumor, hal ini dapat dilihat dari bentuk dan isinya. Dimana kista ini berbentuk kantung yang berisi cairan atau cairan semi padat. Sedangkan tumor cenderung padat karena terdiri dari sel-sel. Walaupun sebagian besar kista sifatnya jinak. Namun, sebagai mana tumor, kista ternyata juga bisa berkembangan menjadi ganas.

Bagaimana Gejala dari Penyakit Kista?

sakit demam obatpenyakitdemamkelenjar.wordpress.com
obatpenyakitdemamkelenjar.wordpress.com

Kista mempunyai ukuran yang kecil bahkan di dalam organ tubuh saja biasanya tidak menimbulkan gejala apapun. Gejala akan timbul apabila ukuran dari kista tadi membesar. Jika kista tersebut membesar maka akan menimbulkan gangguan terhadap jaringan di sekitarnya, ataupun mengeluarkan zat yang dapat mempengaruhi kerja dalam tubuh.

Kista yang berada di daerah kulit ataupun karingan tepat di bawah kulit juga dapat dikenali sebagai benjolan. Benjolan ini tidak nyeri, konsistensi lembut hingga keras. Jika kista ini timbul sebagai dari akibat proses penyakit seperti infeksi ataupun tumor, gejalannya akan dipengaruhi oleh lokasi, keparahan, dan luasnya penyakit tersebut.

Khusus untuk penyakit kista ovarium yang mempunyai ukuran cukup besar. Gejalanya antara lain adalah rasa yang tidak nyaman di perut, keinginan berkemih yang sering, nyeri panggul sebelum menstruasi atau setelahnya.

Nyeri juga bisa terjadi pada saat berhubungan intim, hingga mual, muntah atau rasanya nyeri pada payudara seperti yang dialami pada saat kehamilan. Walaupun secara umum kista tidak berbahaya, namun ada beberapa keadaan kista dapat membahayakan dan harus segera ditangani, seperti pada kista yang pecah ataupun terpuntir.

Gejalanya pun bisa seperti nyeri perut atau panggul yang mendadak dan sangat berat, nyeri yang disertai demam atau muntah. Atau syok, seperti kulit dingin dan bekeringat, nafas terasa cepat, dan perasaan lemas atau ingin pingsan.

Apakah Kista Dapat Menyebabkan Kemandulan?

tempo.co

Kista pada ovarium ternyata bisa menyebabkan kemandulan. Jika kista tersebut berukuran besar hingga dapat menekan dan merusak jaringan ovarium normal. Selain itu, beberapa kondisi khusus seperti sindrom ovarium polikistik dan kista akibat endometriosis.

Kista endometriosis suatu pertumbuhan pada jaringan dinding rahim yang berada di luar rahim, juga bisa menyebabkan siklus mentruasi yang tidak teratur, sehingga pembuahan lebih sulit untuk terjadi.

Bagaimana Cara Mengobati Penyakit Kista?

medical-consumables.com

Pengobatan penyakit kista sangat bervariasi, tergantung pada ukuran, lokasi, dan penyebabnya. Kista mempunyai ukuran kecil dan tidak menimbulkan gejala apapun, tidak perlu penanganan secara khusus, dan hanya perlu diamati perkembangannya.

Beberapa jenis kista bahkan dapat menghilang dengan sendirinya dengan berjalannya waktu, seperti kista folikel dan kista korpus lueteum pada ovarium. Ada juga penyakit kista yang dapat ditangani dengan cara mengeluarkan isinya menggunakan jarum dan syringe steril.

Penanganan bedah diindikasikan pada kista yang mempunyai ukuran sangat besar ataupun kista yang berpotensi menjadi kanker setelah dilakukannya diagnosis.