Cara Membuat Pempek Kapal Selam yang Bikin Lidahmu Tenggelam

Kalau kita punya teman dari Palembang, setiap kali mereka balik dari pulang kampung pasti yang kita nantikan adalah oleh-oleh makanan khas daerahnya, apalagi kalau bukan pempek.

Ya, siapa yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini. Sekarang tidak susah mencari kuliner berbahan ikan ini di di tiap-tiap kota. Namun untuk cita rasa yang khas, tentu pempek yang dibawa dan dibuat langsung oleh orang Palembang adalah yang paling spesial.

Walaupun pempek sangat identik dengan kota Palembang, namun sebenarnya pempek bukan hanya milik kota itu saja, tapi hampir semua daerah di Sumatera Selatan juga memproduksinya

Pempek atau ada juga yang menyebutnya empek-empek adalah makanan yang terbuat dari ikan dan sagu. Dan belum bisa disebut pempek kalau belum dipadu dengan saus hitam kecoklatan yang biasa disebut cuko.

Cuko dibuat dari air yang dididihkan, kemudian ditambah gula merah, udang ebi, dan cabe rawit tumbuk, bawang putih, dan garam. Bagi masyarakat asli Palembang, cuko dibuat begitu pedas.

Berpindah ke pulau Jawa yang masyarakatnya relatif tidak suka makanan terlalu pedas, cuko pun pedasnya menyesuaikan sesuai selera.

Salah satu jenis pempek yang paling terkenal adalah pempek kapal selam. Paling kentara ciri pempek kapal selam adalah adanya telur di bagian dalamnya.

Buat kamu yang ingin menjajal membuat sendiri pempek kapal selam, berikut telah kita siapkan resep cara membuat pempek kapal selam yang mudah dan lezat.

Bahan Pempek

sarihusada.co.id

  • Tepung terigu protein sedang kira-kira sebanyak 20 gram
  • Air sekitar 200 ml
  • Bawang putih
  • Daging ikan gabus kurang lebih sebanyak 300 gram yang telah dihaluskan
  • Garam kurang lebih sebanyak 2 sendok teh
  • Gula pasir kira-kira sekitar 1½ sendok teh
  • Tepung sagu kurang lebih sebanyak 300 gram
  • Tepung sagu kira-kira sebanyak 2 sendok makan untuk taburan
  • Telur asin mentah sejumlah 4 butir, bagi menjadi 2 bagian
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Bahan Cuko dan Bahan Lain

pempekwaktuk.com

Bahan Cuko:

  • Gula merah kurang lebih sebanyak 500 gram, sisir halus
  • Air kira-kira sebanyak 1.500 ml
  • Asam jawa sekitar 50 gram
  • Garam kurang lebih sekitar 2½ sendok teh
  • Cuka kira-kira sebanyak 2 sendok teh

Bumbu Halus:

  • Tongcai sekitar 2 sendok makan
  • Bawang putih kurang lebih sebanyak 10 siung, haluskan

Bahan Sambal:

  • Cabai rawit hijau kursng lebih sejumlah 25 buah, rebus dahulu dan haluskan
  • Air kira-kira sekitar 150 ml
  • Garam sebanyak 1/4 sendok teh

Bahan Pelengkap:

  • Ebi kurang lebih sebanyak 25 gram, disangrai lalu dihaluskan
  • Mentimun sebanyak 2 buah (200 gram) ,buang bijinya, potong kotak
  • Mi kuning basah kurang lebih sebanyak 25 buah

Membuat Adonan Pempek

youtube.com

Langkah pertama untuk membuatnya, kamu rebus tepung terigu, air, dan juga bawang putih sambil diaduk hingga kental lalu angkat dan biarkan hangat.

Kemudian kamu tuang ke atas daging ikan gabus, diuleni rata. lalu masukkan garam dan juga gula. Banting-banting hingga kalis dan tambahkan tepung sagu. Aduk rata kembali.

 

Memipihkan dan Mengisi Telur

youtube.com

Selanjutnya lumuri tanganmu dengan tepung sagu. Lalu ambil 90 gram adonan pempek, kemudian pipihkan.

Bentuk kantung dengan bagian bawah kantung lebih tebal dari pada sisinya. Selanjutnya isi dengan telur lalu tutup rapat.

Merebus Adonan Pempek

youtube.com

Lalu kamu langsung rebus dalam 2.000 mili liter air mendidih yang ditambah dengan 1 sendok makan minyak goreng hingga matang. Angkat dan tiriskan setelah itu biarkan dingin.

Menggoreng Pempek

youtube.com

Selanjutnya kamu bisa menyimpannya atau jika ingin langsung menyantapnya dilanjutkan dengan menggoreng kedalam minyak yang sudah kamu panaskan dengan api sedang hingga kekuningan.

Membuat Cuko

youtube.com

Untuk cuko, kamu rebus gula merah dan juga air sampai larut. kemudian disaring. Tambahkan juga bumbu halus, plus asam jawa, cuka, dan juga garam. Lalu masak sampai matang dan kental, saring.

Pembuatan sambal, kamu aduk cabai rawit ditambah air dan garam. Aduk rata.

Pempek Kapal Selam Siap Dinikmati

sarihusada.co.id

Selesai sudah membuat pempek beserta cuko. Sajikan pempek bersama dengan cuko, sambal, dan juga pelengkapnya.